"Dulu, ayah biasanya suka nyebar duit. Ayah nyebar duit, terus bagi-bagi THR juga," jelas Haidar.
Haidar juga merindukan momen berfoto bersama keluarga besar, lengkap dengan sosok Mat Solar di dalamnya.
"Sama foto keluarga bisa bareng-bareng sih. Itu kangen banget," aku Haidar.
Kini, Haidar tinggal bisa mengenang sosok Mat Solar lewat masakan khas kesukaannya yang disajikan setiap perayaan Idul Fitri.
"Ayah itu suka banget makanan buatan mama, yaitu ketupat sayur sama rendang. Ayah suka banget," papar Haidar.
![Ziarah makam keluarga Mat Solar di Makam Wakaf H. Daiman di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, Senin (31/3/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/31/80304-ziarah-makam-keluarga-mat-solar.jpg)
"Sampai tahun ini, makanannya tetep ada. Cuma gimana ya, ayah udah nggak bisa makan juga. Kangen sih," imbuhnya.
Sebagai informasi, Nasrullah atau Mat Solar meninggal dunia pada 17 Maret lalu di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta di usia 62 tahun.
Sejak 2017, Mat Solar menderita stroke yang membuatnya tidak aktif lagi di dunia hiburan Tanah Air.
Sempat dirawat intensif hingga menjalani terapi, kondisi kesehatan Mat Solar malah terus menurun dari tahun ke tahun hingga akhirnya berpulang.
Baca Juga: Sepi, Begini Suasana Lebaran Hari Pertama di Bundaran HI
Mat Solar sendiri semasa hidup mulai dikenal publik berkat perannya sebagai Bajuri di sitkom Bajaj Bajuri.