Badai Eks Kerispatih Ngaku Tak Gila Cuan, Asalkan Izin Jika Bawakan Lagunya

Kamis, 03 April 2025 | 18:55 WIB
Badai Eks Kerispatih Ngaku Tak Gila Cuan, Asalkan Izin Jika Bawakan Lagunya
Doadibadai Hollo atau Badai saat datang ke kantor Suara.com, Kamis (23/1/2025) [Suara.com/Hyoga Dewa Murti]

Suara.com - Eks personel Kerispatih, Doadibadai Hollo atau Badai eks Kerispatih ikut buka suara soal masalah perizinan bersama mereka yang menyanyikan lagunya.

"Yang nggak minta izin mah banyak banget," ungkap Badai di kawasan Pondok Indah, Jakarta, Selasa (1/4/2025).

Beberapa di antara penyanyi tersebut, bahkan mendapat bantuan dari Badai dalam pembuatan lagunya.

"Ada, penyanyi Indonesia yang saya buatin lagu-lagunya juga. Kontak aja nggak," keluh sang kibordis.

Izin sebelum membawakan karya ciptaannya adalah harga yang tak bisa ditawar bagi Badai.

"Harus dong. Kan saya juga memberikan keleluasaan dalam membawakan lagu," ujar salah satu pengurus Asosiasi Komposer Seluruh Indonesia (AKSI) itu.

Bahkan, Badai tidak mempermasalahkan berapa besaran royalti performing rights yang ia dapat dari seorang penyanyi, asal sudah meminta izin untuk membawakan lagunya.

"Uang bukan segalanya. Yang buat saya segalanya adalah respek. Ada beberapa penyanyi, dia hubungi saya, dia kasih tahu budget-nya cuma segini. Ya nggak usah (bayar royalti) lah, santai aja. Gue yang penting respek," jelas Badai.

Baca Juga: Ekspor Bisa Turun dan Berujung Badai PHK, Hanif Dhakiri: Tarif AS Alarm Serius, Pemerintah Harus...

Sayang, Badai tidak mau berbagi cerita tentang siapa penyanyi yang tidak pernah menjalin komunikasi, meski membawakan lagu ciptaannya.

"Nggak lah, itu kode etik. Nggak boleh dibahas," kata Badai.

Badai cuma memastikan bahwa sosok yang ia maksud bukan mantan rekan-rekan band-nya di Kerispatih, yang dulu juga sempat bermasalah dengan urusan royalti.

Saat ini, Kerispatih malah disebut Badai sebagai salah satu pengguna karya ciptanya yang tertib dalam urusan perizinan dan pembayaran royalti performing rights.

"Sekarang beberapa event, akhirnya bayar, transfer. Kemarin ada beberapa yang akhirnya direct license ke saya," beber Badai.

Badai pun mengapresiasi sikap Kerispatih yang akhirnya mau mengikuti kesepakatan terkait penggunaan lagu ciptaannya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI