Pun ketika ada tawaran yang masuk, nominal kontrak untuk Krisna Murti sangat jauh dari apa yang sebelumnya ia dapat dari berbagai judul sinetron.
"Kalaupun ada, harganya pun sudah dibanting. Ya gue juga menghargai sepak terjang gue lah. Sudah 30 tahun lebih di dunia entertainment," kata Krisna Mukti.
"Ibaratnya biasa honor gue 10 perak, terus tiba-tiba ditawar 2 perak, ya jangan begitu juga. Kasihan prestasi yang udah gue capai puluhan tahun," imbuhnya.
Krisna Mukti lebih memilih mengambil tawaran-tawaran pekerjaan di luar sorot kamera, sambil menunggu sodoran kontrak sinetron dengan harga yang lebih manusiawi.
"Gue nunggu aja sih. Sambil nunggu, masih ada tawaran-tawaran off air. Dari situ lumayan kok, bisa untuk menyambung hidup," ucap Krisna Mukti.
![Foto close up wajah Aktor Krisna Mukti saat ditemui usai membuat laporan terkait penyebaran foto dan video pribadi miliknya tanpa izin di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (4/12). [Suara.com /Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/12/04/80659-krisna-mukti-suaracomalfian-winanto.jpg)
Sebelumnya, Krisna Mukti berbagi cerita tentang bagaimana godaan pemasukan besar dari DPR RI malah membuatnya bangkrut.
Krisna Mukti blak-blakan mengakui bahwa motif dirinya mencalonkan diri lagi sebagai anggota DPR RI periode 2019-2014 memang karena mengejar materi.
"Jujur, jadi anggota dewan itu selama lima tahun finansial aman. Enggak kayak di dunia entertainment yang fluktuatif. Bisa kadang panen, kadang paceklik. Enggak nentu gitu," tutur Krisna Mukti.
"Apalagi buat gue, seniman-seniman usia senja yang enggak terlalu diperhitungkan lagi. Jadi gue pikir, ya sudah. Gue pengin mempertahankan posisi gue yang secara finansial aman dan pengin melayani rakyat juga," lanjutnya.
Baca Juga: Krisna Mukti Akui Sempat Bangkrut Gara-Gara Tergiur Harta Jadi Anggota DPR
Padahal, Krisna Mukti sudah tidak nyaman selama menjalankan perannya sebagai anggota DPR RI. Banyak hal yang bertentangan dengan nuraninya sebagai sesama warga negara Indonesia.