Busana Putih di Acara Tahlilan 7 Harian Ternyata atas Permintaan Titiek Puspa

Jum'at, 18 April 2025 | 10:39 WIB
Busana Putih di Acara Tahlilan 7 Harian Ternyata atas Permintaan Titiek Puspa
Keluarga dan sanak saudara berdoa diatas pusara Penyanyi Titiek Puspa usai dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Jumat (11/4/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hal ini disampaikan almarhumah tepat dua hari sebelum dirinya jatuh sakit pada 26 Maret 2025 lalu.

"Tanggal 24, pulang dari Musica Berbagi, 24 ya, dia sakitnya kan 26, itu dia ngomong 'mbak, aku dikuburinnya di samping bapak ibuku aja ya. Eh, tapi kasihan ya kamu nanti kejauhan'," ungkapnya.

"Iya, sudah ngerasa (mau dipanggil). Saat itu dia juga mengenakan putih-putih, kan foto ini foto terakhir, yang (diambil) tanggal 24, saat usianya 87 tahun," imbuh Petty.

Keluarga dan sanak saudara berdoa saat pemakaman Penyanyi Titiek Puspa di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Jumat (11/4/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]
Keluarga dan sanak saudara berdoa saat pemakaman Penyanyi Titiek Puspa yang dilakukan di Tempat Pemakaman Umum atau TPU Tanah Kusir, Jakarta pada Jumat (11/4/2025). Titiek Puspa diketahui meninggal dunia setelah syuting Lapor Pak! di kantor Trans TV. [Suara.com/Alfian Winanto]

Sebagaimana diketahui, Titiek Puspa merupakan legenda yang sudah berkiprah di industri musik Tanah Air selama lebih dari 60 tahun.

Titiek Puspa mengawali kariernya sejak usia 14 tahun. Kala itu, dia mengikuti kontes menyanyi Bintang Radio di Semarang.

Selain bernyanyi, kariernya juga cemerlang sebagai aktris dan host radio. Titiek Puspa terkenal dengan suaranya yang khas dan lagu-lagunya yang timeless serta mudah didengar. 

Sang legenda juga terkenal sebagai panutan bagi banyak penyanyi muda di bawahnya.

Prosesi pemakaman Penyanyi Titiek Puspa di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Jumat (11/4/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]
Prosesi pemakaman Penyanyi ternama Titiek Puspa di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta pada Jumat (11/4/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]

Titiek Puspa meninggal dunia di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan pada Kamis (10/4/2025) lalu sekira pukul 16.25 WIB.

Perempuan bernama asli Sumarti tersebut berpulang dalam usia 87 tahun saat tengah menjalani perawatan usai menjalani operasi akibat pendarahan otak di sisi kiri kepalanya.

Baca Juga: Petty Tunjungsari Pernah Coba Ikuti Jejak Titiek Puspa Jadi Penyanyi, Gagal Karena Suaranya Pecah

Jenazah Titiek Puspa dimakamkan di area Taman Pahlawan AA1 Blad 48, TPU Tanah Kusir. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI