Al Ghazali Sebut Bridesmaid dan Groomsmen di Pernikahannya Bukan dari Kalangan Artis

Sumarni Suara.Com
Minggu, 27 April 2025 | 07:45 WIB
Al Ghazali Sebut Bridesmaid dan Groomsmen di Pernikahannya Bukan dari Kalangan Artis
Al Ghazali dan Alyssa Daguise. [Instagram/alyssadaguise]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Al Ghazali kembali membocorkan rencana pernikahannya dengan Alyssa Daguise yang tinggal dua bulan lagi.

Anak sulung mantan pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu mengatakan bahwa persiapan pernikahannya hampir sepenuhnya rampung.

Mulai dari tanggal, venue, wedding organizer (WO) dan sebagainya sudah dipersiapkan dengan baik.

“Persiapannya udah lumayan jauh, venue udah dapat, WO udah dapat, dekor segala macamnya udah dapat, tanggal juga udah dapat,” ujar Al Ghazali dikutip dari kanal YouTube Starpro Indonesia pada Sabtu (26/4/2025).

Untuk informasi lebih lanjut Al Ghazali meminta media bersabar dan menunggu kabar selanjutnya dari dia dan Alyssa.

Sementara itu perihal tanggal akad, Al masih belum mau memberitahunya secara detail. Namun sang ayah sudah membocorkan tanggal resepsinya yang akan digelar pada 20 Juni mendatang.

“Karena sekarang kita masih belum mau kayak untuk menunjukkan ‘oh tanggal segini-segini’ takutnya kan bisa dibilang ‘ain atau apa,” ujar Al.

Sama seperti yang dialami pasangan-pasangan lainnya yang akan menikah, Al Ghazali juga mengaku menemui ujian-ujian di tengah-tengah perjalanan menuju pernikahannya dengan Alyssa.

Baca Juga: Bikin Melongo, Intip Mewahnya Sajian Halal Bihalal di Rumah Maia Estianty dan Irwan Mussry

Namun ia sempat curhat dan meminta saran kepada Aaliyah dan Thariq yang sudah lebih dulu menikah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI