Disebut Mirip Reino Barack, Kakak Luna Maya Sempat Ledek Pekerjaan Maxime Bouttier

Jum'at, 09 Mei 2025 | 20:52 WIB
Disebut Mirip Reino Barack, Kakak Luna Maya Sempat Ledek Pekerjaan Maxime Bouttier
Luna Maya dan kedua kakaknya (Instagram).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sembari memegang mikrofon, Tipi Jabrik memutuskan untuk berbicara mengenai adik iparnya, Maxime Bouttier.

Terutama soal pertemuan pertama kalinya dengan pria yang ternyata 10 tahun lebih muda dari Luna Maya tersebut.

"Ngomongin tentang Maxime," ujar Tipi Jabrik mewakili, dilansir dari akun TikTok @mrandmrsbouttier.

"Suatu hari, Luna datang ke Bali dan memperkenalkan Maxime," lanjutnya.

Ketika diperkenalkan, respons yang diberikan oleh Tipi Jabrik begitu biasa namun menarik.

Pasalnya, kakak dari Luna Maya tersebut justru menanyakan kabar dari Maxime Bouttier, yang kelak menjadi adik iparnya.

"Oke, Maxime, apa kabar?" kata Tipi Jabrik sembari tertawa.

Tawa dari Tipi Jabrik tersebut kemudian disambut dengan tawa dari hadirin yang lain.

 Maxiem Bouttier semakin menujukan sifat kebucinannya (Instagram)
Maxiem Bouttier semakin menujukan sifat kebucinannya (Instagram)

Lebih lanjut, Tipi menanyakan informasi yang lumrah ditanyakan kepada calon adik ipar.

Baca Juga: Apa Pekerjaan Dua Kakak Luna Maya? Perawakan Atletis di Nikahan sang Adik Bikin Salfok

Tipi Jabrik bertanya soal pekerjaan apa yang ditekuni oleh Maxime Bouttier.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI