Pernyataan itu memunculkan spekulasi bahwa sifat keibuan yang dimiliki Gisel bisa jadi merupakan salah satu daya tarik utama yang membuat Cinta Brian jatuh cinta.
Gisel sendiri dikenal sebagai sosok ibu yang perhatian kepada putrinya, Gempita Nora Marten, hasil pernikahannya dengan Gading Marten yang berakhir pada awal 2019.
Hingga kini baik Gisel maupun Cinta Brian belum memberikan konfirmasi resmi terkait status hubungan mereka.
Namun, sinyal-sinyal kuat terus bermunculan dari orang-orang terdekat keduanya, salah satunya dari sahabat dekat Gisel.
Fransisca Merry secara tidak langsung membocorkan hubungan asmara mereka melalui unggahan di akun Instagram pribadinya pada 9 Mei 2025.
Dia juga berharap agar hubungan Gisel dan Cinta Brian dapat berakhir di pelaminan, seperti pasangan Luna Maya dan Maxime.
Dalam unggahan yang sama, Fransisca menyiratkan bahwa Gisel sudah cukup lama menjalani petualangan cinta yang berliku.
Kini, sudah saatnya artis kelahiran 1990 tersebut menetap dengan seseorang yang benar-benar serius ingin menjadi pendamping hidupnya.
Kedekatan keduanya juga sempat disinggung secara langsung oleh Ayu Dewi saat menyampaikan pidato dalam sesi makan malam di resepsi pernikahan Luna Maya.
Baca Juga: Beda Karier Gading Marten dan Cinta Brian, Mantan Suami Vs Gandengan Baru Gisella Anastasia
Ayu Dewi awalnya berpesan kepada para tamu untuk menunda punya momongan, agar anak pertama Luna dan Maxime bisa mendapat sorotan penuh dari para brand.
Tanpa diduga, Ayu kemudian menyebut nama Gisel dalam candaan yang langsung mengundang sorakan dan tawa dari para tamu.
"Gisel sabar ya, Gisel ya. Tahan, tahan dulu, say," ujar Ayu Dewi, membuat para tamu menoleh ke arah Gisel dan Cinta Brian.
Waktu yang akan menjawab bagaimana kelanjutan kisah cinta Cinta Brian dan Gisel. Kita tunggu saja kapan mereka akan go public!
Kontributor : Chusnul Chotimah