Shabrina Leanor Beragama Apa? Berikut Biodata Juara Indonesian Idol 2025

Yohanes Endra Suara.Com
Selasa, 20 Mei 2025 | 13:31 WIB
Shabrina Leanor Beragama Apa? Berikut Biodata Juara Indonesian Idol 2025
Shabrina Leanor Beragama Apa? Berikut Profil Lengkap Juara Indonesian Idol 2025. [Instagram shabrina_leonita]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tak berhenti di situ, Shabrina juga mewakili Indonesia dalam ajang Karaoke World Championship di Finlandia dan berhasil meraih posisi juara pertama di tingkat internasional.

Pengalamannya tampil sebagai penyanyi di berbagai acara seperti pernikahan dan event lokal lainnya turut memperkuat kemampuannya dalam menyampaikan lagu secara emosional dan penuh penghayatan.

Karakter vokalnya yang kuat serta penampilannya yang selalu total menjadikan Shabrina disukai banyak penonton dan juri.

Ia dikenal memiliki kemampuan interpretasi lagu yang dalam, sehingga mampu menyentuh hati pendengar setiap kali tampil.

Selama perjalanan di Indonesian Idol 2025, Shabrina tampil konsisten sejak tahap audisi awal.

Ia menunjukkan vokal yang stabil, penuh ekspresi, dan mampu menyesuaikan diri dengan berbagai genre musik yang ditantang kepadanya.

Penampilannya terus berkembang dan semakin matang di setiap babak, hingga akhirnya berhasil melaju ke Grand Final.

Shabrina Leanor Beragama Apa? Berikut Profil Lengkap Juara Indonesian Idol 2025. [Instagram shabrina_leonita]
Shabrina Leanor Beragama Apa? Berikut Profil Lengkap Juara Indonesian Idol 2025. [Instagram shabrina_leonita]

Di malam puncak tersebut, ia tampil memukau melalui beberapa kolaborasi spesial, seperti duet bersama penyanyi papan atas Raisa dan tampil dengan band The Bakuucakar membawakan lagu-lagu legendaris milik Glenn Fredly.

Salah satu penampilan yang paling mencuri perhatian adalah ketika ia membawakan lagu “Oscar Winning Tears” milik Raye.

Baca Juga: Posisi Kembar Mayang di Acara Resepsi Salma Salsabil dan Dimansyah Bikin Salfok: Kalau Masih Gadis Harusnya....

Lagu tersebut dinyanyikan dengan begitu emosional dan penuh penjiwaan, sehingga membuat para juri memberikan pujian tinggi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI