Melihat sikap murah hati dan kasih sayang tulus dari putri sulungnya, Krisjiana dan Siti Badriah tak ingin ketinggalan merayakan peran baru Xarena sebagai kakak.
“Sebagai gantinya, kita juga nyiapin kado buat Xarena supaya dia merasa spesial menjadi seorang kakak,” tutur Krisjiana.
Kado tersebut diberikan langsung putri sulungnya tersdebut. Pemberian kado tersebut sebagai wujud apresiasi dan dukungan bagi adaptasi emosional Xarena terhadap hadirnya anggota keluarga baru.
Unggahan video tersebut langsung ramai dikomentari oleh warganet. Tidak mau ketinggalan yang langsung mendoakan dua putrinya itu.
"Aku terus ya, sayang,” tuturnya disertai emoji hati berjumlah tiga, menegaskan betapa besar cinta yang ia miliki untuk keluarga kecilnya.
Selain itu, Banyak yang terkesan melihat perhatian penuh yang diberikan Xarena kepada adiknya.
“Aiihh teteh Xarena full attention yaa. Gemesin kamu, Nak,” tulis salah satu netizen.
Sementara itu, ada pula komentar bernada lucu dan menggemaskan, seperti saran agar Xarena mulai dipanggil kakak alih-alih teteh untuk menandai status barunya.
“Panggilnya kakak Xaren aja biar makin wow. Heheheh. Selamat buat kalian. Ikut bahagia,” tulis salah seorang penggemar.
Baca Juga: Alasan Krisjiana Baharudin dan Siti Badriah Rahasiakan Nama dan Wajah Anak Kedua
Seperti diketahui Siti Badriah melahirkan melahirkan anak ke-2 melalui metode persalinan SC ERACS atau Enhanced Recovery After Cesarean Surgery.
Metode persalinan tersebut dirancang untuk mengoptimalkan pemulihan pasien lebih cepat.
![Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin besama sang putri, Xarena. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/05/17/68434-siti-badriah-dan-krisjiana-baharudin.jpg)
Sayangnya metode ini membuat sang suami, Krisjiana tidak bisa menemani Siti Badriah melahirkan.
"Kenapa nggak ikut Siti di dalam, pertama karena rumah sakit ini SOP-nya suami tidak boleh nemenin istrinya di dalam. Jadi aku hanya di depan," terangnya.
Namun demikian Krisjiana mengaku bisa melihat langsung saat proses melahirkan.
"Sebenarnya aku di depan ruangannya Siti lahiran. Jadi itu ada kaca aku lihat di balik kaca," sambung Krisjiana Baharudin.