Sinopsis Lost in Starlight, Film Animasi Netflix Dibintangi Kim Tae Ri dan Hong Kyung

Sumarni Suara.Com
Rabu, 28 Mei 2025 | 08:37 WIB
Sinopsis Lost in Starlight, Film Animasi Netflix Dibintangi Kim Tae Ri dan Hong Kyung
Sinopsis Lost in Starlight, Film Animasi Netflix Dibintangi Kim Tae Ri dan Hong Kyung. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kenapa Harus Nonton Lost in Starlight?

Sinopsis Lost in Starlight, Film Animasi Netflix Dibintangi Kim Tae Ri dan Hong Kyung
Sinopsis Lost in Starlight, Film Animasi Netflix Dibintangi Kim Tae Ri dan Hong Kyung

Dibandingkan dengan karya-karya besar dari Jepang seperti Your Name dan Suzume karya Makoto Shinkai, Lost in Starlight menawarkan gaya animasi yang memukau dan penuh warna.

Penonton akan disuguhkan pemandangan masa depan Seoul yang indah namun tetap terasa akrab.

Misalnya, penampakan Sewoon Plaza dan jembatan bawah laut yang dimodifikasi menjadi bagian dari dunia tahun 2050.

Bagi pecinta K-Drama, film ini membawa semua elemen yang dicintai, mulai dari hubungan yang penuh emosi, karakter yang kompleks, dan dilema hidup yang nyata.

Meskipun berlatarkan masa depan, konflik yang dihadapi oleh tokoh-tokohnya terasa sangat manusiawi dan relevan.

Sebelum dirilis, Lost in Starlight sudah mendapat pengakuan dari sutradara kelas dunia Bong Joon Ho (Parasite, Mickey 17).

Dia menyebut film ini sebagai "mahakarya visual yang membawamu mengelilingi semesta."

Pengakuan dari sutradara sekelas Bong Joon Ho menjadi jaminan kualitas bahwa Lost in Starlight layak menjadi salah satu tontonan animasi terbaik tahun ini.

Baca Juga: Tayang 2026, Bridgerton 4 Konfirmasi Lanjut hingga Season 5 dan 6

Dengan Jay sebagai musisi dan kehadiran perangkat audio vintage seperti piringan hitam dan pemutar kaset, musik memainkan peran sentral dalam menyampaikan emosi dalam cerita.

Musik menjadi simbol dari kenangan, cinta, dan harapan yang melintasi jarak antara Bumi dan Mars.

Tak hanya menghadirkan kisah cinta, Lost in Starlight juga mengajak penonton merenungkan bagaimana seseorang memilih jalannya sendiri meski harus berpisah dari orang yang dicintainya.

Ini bukan sekadar film romansa, tapi juga perjalanan batin tentang bagaimana kita mempertahankan semangat dalam menghadapi kehilangan.

Lost in Starlight bukan hanya tonggak baru bagi industri animasi Korea Selatan, tetapi juga film yang mampu menyentuh hati siapa pun yang pernah merasakan cinta dan kehilangan.

Jangan lewatkan penayangan perdananya di Netflix pada 30 Mei 2025 mendatang!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI