"Aku tidak menghinakan umat, aku hanya tak ingin membunuh kalian demi tahta," ucapnya.
Saat sudah meninggal pun, keinginan terakhirnya untuk dimakamkan di samping kakeknya tak terkabul karena politik penguasa.
"Inilah kisah kelam cucu Rasulullah. Dikhianati oleh kekuasaan. Dibunuh oleh cinta palsu. Dimakamkan tanpa bisa mendekap sang kakek yang paling ia cintai," bunyi narasi yang menyanyat hati pembacanya termasuk Mulan Jameela.
Sakti pun menambahkan caption yang begitu mendalam tentang arti cinta di caption postingannya itu.
"Cinta dunia itu merusak, cinta akhirat itu memperbaiki. Cinta dunia itu palsu, cinta akhirat itu asli. Cinta dunia itu memisahkan, cinta akhirat itu menyatukan," tulisnya pada 24 Juni 2025.
Kisah menyayat hati ini yang mungkin membuat Mulan meninggalkan emoji menangis saat mengunggah ulang postingan Sakti eks Sheila On 7.
Mulan Jameela jadi bulan-bulanan hujatan haters
Hidup Mulan Jameela sebenarnya sudah cukup damai beberapa tahun belakangan.
Netizen seolah sudah lupa dengan masa lalunya yang pernah disebut-sebut sebagai pelakor.
Baca Juga: Adu Bisnis Maia Estianty vs Mulan Jameela: Skincare Premium Vs Minuman Kolagen
Terlebih dirinya kini menunjukkan bisa menjadi anggota dewan yang memperjuangkan hak rakyat kecil selama dua periode.
Namun aib lama kembali terbuka karena ulah suaminya, Ahmad Dhani sendiri.

Dhani berharap di pernikahan anak sulungnya, Al Ghazali bisa berdampingan dengan Mulan dan Maia sekaligus.
Pernyataannya langsung diprotes banyak fans Maia Estianty.
Mulan kemudian yang kena imbasnya karena Maia sempat mengungkapkan tak akan hadir ke acara ngunduh mantu Al Ghazali.
Bebarapa netizen menilai Mai mengambil sikap seperti itu lantaran tak ingin berurusan dengan Ahmad Dhani, apalagi Mulan Jameela.