Dituduh Punya Heroic Syndrome, Jawaban Denny Sumargo Bikin Tercengang

Senin, 28 Juli 2025 | 14:48 WIB
Dituduh Punya Heroic Syndrome, Jawaban Denny Sumargo Bikin Tercengang
Denny Sumargo dalam wawancara di Pullman Central Park, Jakarta, Minggu, 27 Juli 2025. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Suara.com - Kerap menjadi penengah dalam berbagai konflik selebritas membuat Denny Sumargo tak luput dari kritik.

Ia mengaku pernah dituding memiliki heroic syndrome atau sindrom pahlawan oleh sesama kreator konten.

Hal ini ia sampaikan dalam sebuah wawancara di Pullman Central Park, Jakarta, Minggu, 27 Juli 2025.

"Ada beberapa konten kreator gede sampai ngomong, 'Densu, lo ngerasa nggak sih kalau lo punya heroic syndrome gitu?'" tutur aktor yang akrab disapa Densu ini.

Alih-alih tersinggung, Denny Sumargo memberikan jawaban menohok yang mengungkap motivasi terdalam dari semua tindakannya.

Denny Sumargo dalam wawancara di Pullman Central Park, Jakarta, Minggu, 27 Juli 2025. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Denny Sumargo dalam wawancara di Pullman Central Park, Jakarta, Minggu, 27 Juli 2025. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

"Gue bilang, 'I don't care'," jawabnya singkat.

Denny Sumargo lantas membeberkan bahwa apa yang dilakukannya adalah bentuk rasa syukur kepada Tuhan yang telah membantunya melewati masa-masa sulit.

"Karena hidup gue adalah untuk berterima kasih sama Tuhan, karena Tuhan sudah bantu gue dan gue ngelakuin itu karena Tuhan," ungkapnya penuh makna.

Ia menegaskan tidak pernah mencari status atau pengakuan dari perannya sebagai penengah. Fokusnya adalah pada ketulusan hati.

Baca Juga: DJ Panda Bawa Orangtua ke Kediaman Erika Carlina, Mau Ngapain?

"Gue nggak terlalu sibuk dengan ini, status, jubah. Gue sibuk dengan hati gue," tegas Denny Sumargo.

Meski begitu, ia mengaku belajar dari kasus terakhir dengan Agus Salim. Lelaki 44 tahun kini lebih berhati-hati agar niat baiknya tidak justru menyeretnya ke dalam masalah yang lebih rumit.

"Cuma gue belajar, membantu orang jangan sampai akhirnya gue malah kena masalah lebih besar. Itu aja sih," tutupnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI