Kasus Tewasnya Encuy Preman Pensiun, Polisi Sita Sarung dan Gantungan Baju

Senin, 08 September 2025 | 18:16 WIB
Kasus Tewasnya Encuy Preman Pensiun, Polisi Sita Sarung dan Gantungan Baju
Nandi Juliawan, pemeran Encuy di Preman Pensiun meninggal dunia (Instagram/abenk_marco)
Baca 10 detik
  • Polisi menyita barang bukti berupa sarung dan gantungan baju terkait kasus tewasnya Encu 'Preman Pensiun'
  • Dalam kasus tewasnya Encuy, polisi tidak menemukan adanya tanda-tanda kekerasan
  • Keluarga menolak autopsi terkait dugaan Encuy meninggal karena bunuh diri. 

Suara.com - Terkait kasus tewasnya aktor film serial Preman Pensiun yakni Encuy atau Nandi Juliawan di rumahnya, polisi menyita sarung dan gantungan baju. Dua barang bukti itu ditemukan polisi saat menggelar olah TKP kasus tewasnya Encuy di kediamannya Karangpawitan, Garut, Jawa Barat. 

Perihal penyitaan sarung dan gantungan baju dalam kasus itu diungkapkan oleh Kasat Reskrim Polres Garut AKP Joko Prihatin. 

"Yang diamankan sarung dan gantungan baju," bebernya dikutip dari Antara, Senin (8/9/2025).

Ia menuturkan Tim Inafis Polres Garut sudah melakukan olah TKP setelah mendapatkan laporan dari warga ada orang yang tewas di dalam rumah dengan kondisi menggantung, Sabtu (6/9) malam.

Nandi Juliawan (Dok RCTI+)
Nandi Juliawan (Dok RCTI+)

Tim Inafis, kata dia, langsung memeriksa secara intensif yang disimpulkan sementara bahwa sosok laki-laki berusia 32 tahun itu tidak ditemukan adanya tindak kekerasan, melainkan meninggal dengan tanda-tanda akibat gantung diri.

"Enggak ada tanda-tanda kekerasan," kata Joko.

Keluarga Tolak Autopsi

Ia menyampaikan kesimpulan sementara meninggal dunia karena bunuh diri, namun untuk membuktikan lebih lanjut kepastian penyebabnya perlu adanya autopsi, namun pihak keluarga keberatan untuk melakukan itu.

Kepolisian, kata dia, belum dapat meminta keterangan lebih lanjut dari pihak keluarga almarhum untuk mendapatkan informasi lebih banyak seperti ada atau tidak pesan terakhir sebelum meninggal.

Baca Juga: Sherina Munaf Batal Diperiksa Polisi Terkait Kucing Uy Kuya, Apa Alasannya?

"Sampai saat ini belum bisa dimintai keterangan," katanya.

Sebelumnya, kejadian tersebut pertama kali diketahui oleh istrinya sepulang kerja di wilayah Garut Kota pada Sabtu (6/9) malam sekitar pukul 21.00 WIB.

Saksi melihat suaminya sudah dalam kondisi tergantung menggunakan kain sarung di sebelah tangga di dalam rumahnya dengan kondisi memakai pakaian lengkap.

Selanjutnya jenazah tersebut langsung dilakukan proses pemakaman pada malam itu.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI