Hoki Setahun! Orang Ini Bagikan Cerita Bisa Ketemu Raisa Hanya dengan Bayar Rp 10 Ribu

Rabu, 10 September 2025 | 18:27 WIB
Hoki Setahun! Orang Ini Bagikan Cerita Bisa Ketemu Raisa Hanya dengan Bayar Rp 10 Ribu
Raisa. [Instagram raisa6690]
Baca 10 detik
  • Akun TikTok bagikan pengalaman menyenangkan di konser musik Pestapora 2025.
  • Dengan Rp 10 ribu, ia bertemu Raisa di booth Cilookba.
  • Penonton terkejut dan kagum dengan penampilan kejutan dari Raisa.

Suara.com - Di balik polemik panggung Pestapora 2025, sebuah akun TikTok membagikan pengalaman menyenangkannya ketika menonton acara musik tahunan tersebut.

Akun TikTok @au_audri tak menyangka bisa bertemu dan mendengarkan suara merdu Raisa Andriana hanya dengan membayar tiket Rp 10 ribu.

Akun tersebut mengatakan pengalaman menyenangkannya ini diperoleh di booth Cilookba yang ada di Pestapora 2025.

Booth tersebut mengharuskan penonton yang ingin masuk ke dalamnya membayar Rp 10 ribu untuk bertemu artis yang dirahasikan.

Orang yang bisa masuk ke dalam booth tersebut juga nampaknya sangat terbatas dan tak pernah tahu siapa artis atau penyanyi yang bisa ditemuinya.

Sebab, penonton masuk ke dalam booth dalam posisi panggung kecil di booth tersebut tertutup oleh tirai.

Saat semua penonton sudah berada di posisinya, tirai akan dibuka dan penonton akan dikejutkan dengan penampilan artis atau penyanyi yang muncul di hadapannya tersebut.

Di booth Cilookba tersebut, artis atau penyanyi yang tampil hanya menyanyikan 1-2 bait lagu dan tirai akan ditutup kembali.

Beruntungnya, akun TikTok tersebut masuk ke booth Cilookba dengan uang Rp 10 ribu bisa bertemu dengan Raisa.

Baca Juga: Belanda Larang Dua Menteri Israel Masuk Zona Schengen

"Kapan lagi bayar Rp 10 ribu bisa ketemu Raisa," kata akun TikTok @au_aud**.

Pada video yang diunggahnya, terdengar teriak penonton yang nampaknya sangat terkejut melihat Raisa.

Sementara itu, Raisa langsung melantunkan lagu "Kali Kedua" dalam posisi duduk bersila dan diiringi musik akustik.

Akun TikTok itu pun nampaknya sangat kagum dengan kecantikan wajah Raisa ketika mengisi booth Cilookba.

"Huhu cantik banget," katanya.

Unggahan akun TikTok itu pun lantas menuai beragam komentar warganet yang merasa pemilik akun tersebut beruntung hingga salah fokus dengan cara duduk Raisa.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI