Suara.com - Di antara sekian banyak genre drama Korea yang tayang tahun ini, drama Korea yang mengangkat tema sageuk atau berlatar kerajaan atau sejarah memiliki penggemarnya tersendiri.
Selain dapat mempelajari apa saja yang biasa terjadi di masa itu, penikmat drakor tema sageuk juga sering disuguhkan dengan cerita menarik, keindahan latar cerita yang alami, dan alur yang tentunya tidak mainstream.
Di bawah ini, terdapat deretan drakor sageuk populer ahun 2025 yang bisa kalian tonton di waktu senggang. Jika penasaran, simak selengkapnya, yuk!
The Haunted Palace

The Haunted Palace berkisah tentang Yoon Gab (Yook Sungjae), ia adalah seorang pejabat pemerintah dan bekerja di dalam istana. Ia memiliki reputasi yang baik dan memiliki penampilan yang tampan.
Suatu hari, tubuh Yoon Gab dirasuki makhluk Imugi. Segera setelah itu, orang-orang mulai membicarakannya seolah-olah dia sudah gila.
Diketahui, Imugi yang merasuki Yoon Gab berhubungan dengan Yeo Ri (Bona), yang cinta pertamanya adalah Yoon Gab. Yeo Ri adalah satu-satunya cucu dari seorang dukun terkenal.
Ia memiliki anugerah ilahi, tetapi dia menolak nasibnya sebagai medium roh. Dia malah bekerja sebagai perajin kacamata.
Dikisahkan, Imugi membutuhkan tubuh Yeo Ri untuk naik ke Surga, namun Yeo Ri tidak mengizinkannya. Setelah Yoon Gab kerasukan, Yeo Ri memasuki istana yang dipenuhi hantu wanita kuat dan roh jahat.
Sementara itu, Raja Lee Sung (Kim Ji Hoon) merupakan seorang raja reformis yang memimpikan negara Joseon yang kuat. Kejadian aneh dan mengerikan terus terjadi di dalam istana.
Baca Juga: Kim You Jung dan Kim Young Dae Siap Bikin Baper di Drama Baru, Dear X
Kisah ini terkait dengan hantu perempuan kuat, yang menyimpan dendam terhadap keluarga kerajaan. Untuk mengusir hantu, Yoon Gab, Yeo Ri, dan Raja Lee Sung mencari rahasia hantu wanita.
Penasaran dengan kisah menegangkan keduanya? Drama The Haunted Palace bisa kalian saksikan di Netflix.
The First Night with the Duke

Drakor The First Night with the Duke merupakan drama Korea hasil adaptasi novel web karya Hwang Do Tol yang berjudul serupa.
Drama ini mengusung genre fantasi sejarah dan dibintangi Eohyun, Ok Taecyeon, Ji Hye Won, Kwon Han Sol, dan Seo Bum June.
Diketahui, drakor The First Night with the Duke mengikuti kisah seorang mahasiswi biasa yang tiba-tiba mendapati jiwanya terperangkap dalam tubuh karakter latar sebuah novel roman.
Dalam dunia asing itu, ia tanpa sengaja terlibat dengan pemeran utama pria dalam cerita. Semua dimulai dari sebuah malam yang tak terduga, yang menentang logika dan kenyataan yang sebenarnya.