Rekam Jejak Pernikahan Gubernur Aceh Muzakir Manaf, Viral Isu Punya Istri Kelima

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:48 WIB
Rekam Jejak Pernikahan Gubernur Aceh Muzakir Manaf, Viral Isu Punya Istri Kelima
Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau Mualem (Instagram/muzakirmanaf1964)
Baca 10 detik
  • Sosok yang menikah dengan Muzakir Manaf atau Mualem bukanlah sosialita Malaysia Vie Shantie Khan, melainkan adik kandungnya.
  • Mualem memiliki rekam jejak pernikahan dengan latar belakang beragam, mulai dari warga Malaysia, tokoh publik/politisi di Aceh, hingga keluarga di Pulau Jawa.
  • Meskipun video pernikahannya di Malaysia viral, Mualem tetap tidak memberikan pernyataan resmi dan memilih fokus pada tugasnya sebagai Gubernur Aceh.

Suara.com - Menjalani tahun pertama periode kepemimpinannya, Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau Mualem kembali menjadi sorotan.

Bukan soal kebijakan, melainkan video viral yang memperlihatkan dirinya bersanding di pelaminan dengan perempuan yang sangat mirip dengan sosialita papan atas Malaysia, Datin Sri Vie Shantie Khan.

Di tengah spekulasi liar yang menyebut Vie Shantie Khan sebagai istri kelima, klarifikasi akhirnya muncul. Vie Shantie Khan secara terbuka membantah bahwa ia adalah mempelai wanita dalam video tersebut.

"Itu bukan saya, yang menikah adalah adik saya," tegas Vie melalui media sosialnya, meredam isu yang kadung meledak.

Dia menjelaskan bahwa kemiripan wajah yang identik membuat publik salah sangka, padahal posisinya di acara tersebut hanyalah sebagai kerabat yang mendampingi.

Viral Video Gubernur Aceh, Muzakir Manaf alias Mualaem Menikah dengan Pengusaha Asal Malaysia (TikTok)
Viral Video Gubernur Aceh, Muzakir Manaf alias Mualaem Menikah dengan Pengusaha Asal Malaysia (TikTok)

Meski demikian, konfirmasi ini membenarkan satu hal, yakni Mualem memang kembali menambah lembaran sejarah pernikahannya di Negeri Jiran.

Terlepas dari siapa sosok "adik" Datin Vie yang dinikahi tersebut, Mualem memang dikenal memiliki rekam jejak pernikahan dengan latar belakang yang sangat beragam.

Mantan Panglima GAM ini membagi basis keluarganya di tiga wilayah, Malaysia, Aceh, dan Jawa.

Berdasarkan penelusuran, berikut adalah profil para pendamping hidup Mualem:

Baca Juga: Bantah Isu Jadi Istri Kelima Mualem, Intip Profil Lengkap Datin Sri Vie Shantie Khan

1. Markhaini Esmon (Malaysia)

Istri pertama Mualem, Markhaini Esmon atau akrab disapa Kak Mar, adalah sosok yang menetap di Kuala Lumpur. Dia menjadi saksi masa-masa perjuangan Mualem di luar negeri.

Dari pernikahan ini, lahir seorang putri bernama Zaslyana Muzakir Manaf. Keluarga ini baru saja menggelar pesta besar setahun lalu, saat Zaslyana resmi menikah di Kuala Lumpur pada 1 Februari 2025.

2. Marlina Usman (Aceh - First Lady)

Di tanah Aceh, publik lebih mengenal Marlina Usman. Sebagai istri kedua, Kak Na, sapaan akrabnya, memegang peran sebagai First Lady Aceh.

Dia menetap di Aceh bersama anak-anak mereka dan aktif mendampingi Mualem dalam berbagai agenda resmi pemerintahan serta kegiatan PKK.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI