Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra

Ferry Noviandi Suara.Com
Selasa, 27 Januari 2026 | 15:25 WIB
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
Ungkapan duka Ardina Rasti untuk Lucky Element tuai pro kontra. [Instagram/@ardinarasti6]

Suara.com - Ardina Rasti ikut berduka atas meninggalnya Lucky Widja vokalis Element pada Minggu, 25 Januari 2026.

Melalui akun Instagram-nya, Ardina Rasti membagikan potret makam Lucky Element yang satu liang lahad dengan sang ayah.

"Mas Lucky… Selamat jalan ya mas. Sudah enggak sakit lagi sekarang," tulis Ardina Rasti dalam caption unggahannya pada Senin, 26 Januari 2026.

Selain makam, Ardina Rasti juga membagikan sejumlah potret kebersamaannya dengan Lucky Widja di masa lalu.

Ardina Rasti membagikan pula sampul lagu "Sumpah Mati" serta liriknya yang dinyanyikannya bersama almarhum.

"Abang, kakak, mentor, guru terhebat yang dari awal paling mendukung saya untuk bermusik," imbuh Ardina Rasti mengenai sosok Lucky Element.

Ternyata banyak lagu Ardina Rasti yang rilis berkat bantuan pria kelahiran 1 September 1976 tersebut.

"Terima kasih atas belasan laguku yang mas realisasikan jadi kenyataan. Terima kasih sudah jadi partner duet di lagu 'Sumpah Mati' ciptaanku," kata Ardina Rasti.

Baca Juga: Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik

"Doa terdalam saya untuk keluarga yang ditinggalkan," katanya menyambung.

Bukan hanya rekan duet, Ardina Rasti diketahui pernah menjalin hubungan asmara dengan Lucky Element.

Oleh sebab itu, Ardina Rasti tak lupa mengucapkan terima kasih atas kenangan-kenangan indah yang diciptakan almarhum di masa lalu.

Tissa Biani menjadi saksi kalau Lucky Element adalah sosok yang baik. [Instagram]
Ardina Rasti mengaku banyak dibantu kariernya oleh sang mantan kekasih, Lucky Widja. [Instagram]

"Dan yang terpenting: terima kasih sudah jadi salah satu bagian paling indah dalam perjalanan hidup saya," tutur Ardina Rasti.

Ungkapan duka Ardina Rasti rupanya menuai pro kontra. Sebagian warganet menganggapnya tidak menghargai perasaan pasangan masing-masing.

"Yang paling luas di postingan ini adalah suaminya Kak Rasti," komentar akun @ryna.rosy***.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI