Kemudian, Kirno dibawa Purnomo untuk mendapatkan perawatan yang layak.
“Karena keluarga dan masyarakat kuatir kedepannya pak Kirno bagaimana, sehingga saya sampaikan bahwa pak Kirno akan kami rawat seumur hidup jika diperlukan,” kata Purnomo.
Proses haru terlihat saat Kirno akan dibawa oleh Purnomo. Para anggota keluarga satu per satu memeluk dan menciumi Kirno.
Purnomo berkomitmen akan merawat Kirno hingga kondisinya benar-benar sembuh dan stabil.
Kontributor : Rizka Utami