- Film animasi Papa Zola The Movie meraih lebih dari 200 ribu penonton di Indonesia dalam pekan pertama penayangan.
- Film tersebut meraih rating kepuasan penonton yang tinggi yaitu mencapai 9,7 persen sejak penayangan perdananya.
- Papa Zola The Movie telah ditonton 4 juta kali di Asia Tenggara dan akan tayang di Vietnam, Timur Tengah, Turki, serta India.
Suara.com - Film animasi Papa Zola The Movie mencatatkan pencapaian luar biasa sejak penayangannya di bioskop Indonesia. Dalam waktu singkat, film ini berhasil menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan dan meraih jumlah penonton yang terbilang fantastis.
Berdasarkan data terbaru, Papa Zola The Movie telah ditonton lebih dari 200 ribu penonton hanya dalam pekan pertama penayangannya di Tanah Air.
Capaian tersebut menempatkan Papa Zola The Movie di posisi kedua sebagai film dengan jumlah penonton terbanyak pada pekan ini.
Prestasi ini menjadi bukti bahwa film animasi kini semakin diminati oleh masyarakat Indonesia, terutama yang mengusung cerita ringan, hangat, dan sarat pesan moral untuk keluarga.
Sejak hari pertama penayangannya, Papa Zola The Movie memang menuai respons positif dari para penonton. Banyak yang memuji kualitas animasi, alur cerita yang menghibur, serta karakter-karakter yang mudah disukai.
Tak hanya itu, film ini juga dinilai mampu menyampaikan nilai-nilai keluarga dengan cara yang sederhana namun menyentuh, sehingga cocok ditonton oleh anak-anak maupun orang dewasa.
![Film Papa Zola The Movie akhirnya tayang di Indonesia. [Suara.com/Tiara Rosana]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2026/01/11/57039-film-papa-zola-the-movie-tayang-di-indonesia.jpg)
Antusiasme penonton tercermin dari rating tinggi yang berhasil diraih film ini, yakni mencapai 9,7 persen. Angka tersebut menunjukkan tingkat kepuasan penonton yang sangat baik dan memperkuat posisi Papa Zola The Movie sebagai salah satu film animasi paling diminati saat ini.
Rating tinggi ini juga menjadi faktor penting yang mendorong minat masyarakat untuk terus datang ke bioskop dan menyaksikan film tersebut.
Tak hanya sukses di Indonesia, Papa Zola The Movie juga meraih sambutan hangat di negara asalnya, Malaysia. Film animasi ini sebelumnya telah lebih dulu tayang dan mendapatkan respons positif dari publik, sehingga membuka peluang distribusi yang lebih luas ke berbagai negara.
Baca Juga: Hellboy (2019): Si Anak Iblis yang Berusaha Balas Dendam pada Penyihir Kuno, Malam Ini di Trans TV
Popularitasnya yang terus meningkat membuat Papa Zola The Movie mulai dilirik sebagai tontonan animasi yang potensial di pasar internasional.
Berdasarkan surel resmi yang diterima Suara.com pada Jumat, 30 Januari 2026, tercatat bahwa Papa Zola The Movie telah ditonton sebanyak 4 juta kali di kawasan Asia Tenggara.
Angka tersebut menjadi pencapaian yang sangat signifikan bagi sebuah film animasi, sekaligus menegaskan kekuatan cerita dan karakter yang mampu menembus batas budaya dan bahasa.
Dengan pencapaian tersebut, tidak mengherankan jika Papa Zola The Movie dipastikan akan tayang di sejumlah negara lainnya.
Ekspansi penayangan ini menjadi langkah strategis untuk memperluas jangkauan penonton sekaligus memperkenalkan karakter Papa Zola ke pasar global. Film ini dijadwalkan akan tayang di Vietnam sebagai negara tujuan berikutnya.
Tak berhenti di sana, penayangan Papa Zola The Movie juga akan berlanjut ke kawasan Timur Tengah, kemudian Turki, hingga India. Langkah ini menunjukkan kepercayaan besar terhadap potensi film animasi tersebut untuk diterima oleh penonton internasional dengan latar belakang budaya yang beragam.