Wajah Aurelie Moeremans Berubah Gegara Alami Tumor Colli, Penyebabnya Apa Sih?

Minggu, 19 Maret 2023 | 14:36 WIB
Wajah Aurelie Moeremans Berubah Gegara Alami Tumor Colli, Penyebabnya Apa Sih?
Aurelie Moeremans (instagram.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tumor colli paling umum terjadi karena adanya pembengkakan kelenjar getah bening. Benjolan muncul sebagai reaksi tubuh yang sedang membantu melawan infeksi virus maupun bakteri. Selain itu, kondisi ini juga bisa terjadi karena infeksi bakteri Mycobacterium tuberculosis. Bakteri ini bisa menyerang organ selain paru-paru, termasuk kelenjar getah bening leher.

2. Penyakit tiroid

Benjolan pada tumor colli juga bisa disebabkan oleh kelenjar tiroid, salah satu penyebab umumnya yaitu gondok. Hal ini terjadi karena kelenjar gondok mengalami pembesaran disertai dengan kadar hormon tiroid yang tidak normal.

Kadar hormon yang tidak normal itu bisa rendah (hipotiroidisme) maupun tinggi (hipertiroidisme). Penyakit tiroid lainnya yang dapat memicu tumor colli bisa berupa nodul tiroid dan kanker tiroid.

3. Kanker

Tumor colli juga bisa tumbuh karena kanker limfoma hodgkin dan limfoma non-hodgkin. Kedua kanker ini menyerang kelenjar getah bening dan bisa menyebabkan benjolan di leher. Tidak hanya kedua kanker tersebut, benjolan di leher juga bisa terjadi karena kanker kulit, leukimia, hingga melanoma.

4. Penyakit kongenital

Pada beberapa kasus tumor colli sudah muncul sejak lahir, seperti fibromatosis colli dan tortikolis. Fibromatosis colli biasanya akan terlihat adanya benjolan pada otot leher bayi. Kondisi ini tidak diketahui penyebabnya. Namun, diduga terjadi karena cedera saat proses kelahiran.

Selain itu, benjolan juga bisa terjadi karena kista branchialis. Kondisi ini merupakan kelainan fisik sat perkembangan janin. Tidak hanya itu, hal lain yang dapat memicu tumor colli atau benjolan leher di antaranya lipoma, cedera, reaksi alergi obat-obatan maupun makanan, serta adanya batu kelenjar ludah (sialolithiasis).

Baca Juga: Pamer Wajah Polos Usai Hapus Makeup, Wulan Guritno Diakui Tampak Berusia Tua

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI