Ini Alasan Lelaki Makin Gemuk Setelah Jadi Ayah

Kamis, 23 Juli 2015 | 15:30 WIB
Ini  Alasan Lelaki Makin Gemuk Setelah Jadi Ayah
Ilustrasi. (shutterstock)

Suara.com - Ada anggapan bahwa lelaki akan mudah mengalami kenaikan bobot tubuh usai menjadi ayah untuk pertama kalinya. Ternyata anggapan ini dibuktikan oleh penelitian yang dilakukan Northwestern University Feinberg School of Medicine di Amerika Serikat.

Peneliti menemukan, lelaki yang baru saja menjadi ayah untuk pertama kalinya mengalami kenaikan berat badan rata-rata 2 kilogram atau setara dengan kenaikan indeks massa tubuh sebesar 2.6 persen.

Dokter Craig Garfield selaku profesor di bidang pediatri sekaligus peneliti utama studi ini menekankan bahwa kenaikan berat badan pada lelaki yang baru saja dikaruniai anak dapat berdampak buruk bagi kesehatannya.

"Kenaikan berat badan turut meningkatkan risiko lelaki muda mengidap berbagai penyakit seperti jantung, diabetes dan kanker," ungkapnya.

Lebih lanjut, Craig menyatakan bahwa gaya hidup lelaki setelah menikah dan memiliki anak inilah sebagai pemicu utama kenaikan berat badan.

"Sulitnya mencari waktu berolahraga karena harus mengurus anak bisa menjadi salah satu alasan kenapa bobot tubuh tak dapat dikontrol. Keluarga menjadi prioritas utama para lelaki setelah menikah," imbuhnya.

Selain kurang berolahraga, Craig juga berpendapat bahwa kebiasaan mengonsumsi makanan siap saji juga bisa memicu kenaikan berat badan pada lelaki. Pasalnya tak sedikit ayah yang harus menghabiskan makanan anaknya seperti pizza, burger atau aneka junk food lainnya. (Zeenews)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI