Iriana Jokowi Tampil Glowing Saat Hadiri Debat Capres, Ini Dibaliknya

Jum'at, 18 Januari 2019 | 19:30 WIB
Iriana Jokowi Tampil Glowing Saat Hadiri Debat Capres, Ini Dibaliknya
Iriana Jokowi tampil glowing saat hadiri debat capres. (Suara.com/Antara Foto/Aprillio Akbar)

Suara.com - Ada yang sedikit berbeda dari wajah istri Presiden RI, Joko Widodo, Iriana Jokowi saat mendampingi sang suami mengukuti debat capres 2019.

Iriana tampil flawless namun tetap sederhana. Ternyata ada sosok Make Up Artist (MUA) Ryan Ogilvy yang membuat Ibu negara terlihat bersinar dalam balutan busana nasional dengan nuansa yang juga sederhana

Ryan Ogilvy, MUA yang berkesempatan merias Iriana sempat mengunggah sebuah foto yang diambil beberapa jam sebelum debat pilpres 2019.

Dengan bangganya Ryan menuliskan jika ibunya akan memamerkan foto ini di rumah untuk dipamerkan pada tamu yang datang.

Tidak ada makeup berat untuk Iriana. Memang, ibu negara yang satu ini terkenal tidak mau menggunakan foundation saat menggunakan tata rias. Alis tebalnya pun tidak pernah dicukur.

''Kuas kecil andalan saya dan Flawless Ibu Negara . Terimakasih banyak Ibu Iriana & @ayanggkahiyang untuk Kesempatan baik Ini. Alhamdulillah... Mama Saya dengan sangat bangga pasti bakal mencetak foto Ini dan memajangnya di ruang tamu rumah kami di Pontianak.'' tulisnya.

Sementara itu, penampilan Iriana malam itu disempurnakan dengan dengan balutan kebaya putih dan kain batik warna cokelat. Paduan antara makeup flawless natural dengan kebaya dan kain batik membuat Iriana sukses tampil anggun tanpa terlihat berlebihan.

Selama ini sosok Iriana Joko Widodo selalu terkenal dengan penampilannya yang sederhana. Dalam setiap kesempatan resmi mendampingi suaminya, Iriana selalu mengutamakan penampilan tidak berlebihan, tapi justru itu yang menjadi daya tariknya.

Semalam, saat mendampingi Jokowi debat pilpres 2019, Iriana kembali mengundang decak kagum netizen karena kesederhanaan yang terpancar.

Baca Juga: Tony Prasetiantono Dimakamkan Sawitsari Sleman

Meski tampak sederna Iriana Jokowi tampak glowing mendampingi sang suami mengukuti debat capres 2019. (Rima Suliastini)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI