Jadi Dokter atau Model, Jubir Covid-19 Reisa Broto Asmoro Pilih yang Mana?

Risna Halidi Suara.Com
Sabtu, 13 Juni 2020 | 06:50 WIB
Jadi Dokter atau Model, Jubir Covid-19 Reisa Broto Asmoro Pilih yang Mana?
Tim Komunikasi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Dokter Reisa Broto Asmoro. (Youtube BNPB Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Reisa Broto Asmoro mendapat perhatian masyarakat setelah bergabung dengan Tim Komunikasi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Selain berprofesi dokter, Reisa juga dikenal sebagai model dan pembawa acara. Tercatat, ia pernah menyabet posisi Runner Up Puteri Indonesia pada 2010 lalu.

Lalu, profesi apa Reisa ingin dikenal masyarakat? Berbicara di Graha BNPB, Jakarta, Jumat (12/6/2020), Reisa mengaku tak ingin 'mengklasifikasikan' siapa dirinya di depan masyarakat.

Tim Komunikasi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Dokter Reisa Broto Asmoro. (Youtube BNPB)
Tim Komunikasi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Dokter Reisa Broto Asmoro. (Youtube BNPB)

"Sejujurnya saya tidak pernah mengklasifikasikan diri saya, karena saya itu menjalani semua pekerjaan itu berangkat dari hati," ujar Reisa seperti yang Suara.com kutip dari Antara.

Reisa mengatakan selalu menjalani hidupnya seperti air mengalir. Dia mengatakan akan mengambil sebuah pekerjaan selama merasa nyaman saat menjalaninya dan mendapat dukungan dari keluarga.

"Apalagi pekerjaannya halal, juga memberikan dampak yang positif, juga bermanfaat untuk masyarakat banyak, saya jalani saja," kata Reisa.

"Dan, kenapa harus memilih? Kalau misalnya kita bisa menjalankan semua tugas kita dengan baik, ya tidak boleh ada yang berhak membatasi mimpi-mimpi kita," dia melanjutkan.

Untuk membagi waktu dalam menjalani berbagai macam kegiatan, Reisa mengungkapkan menentukan prioritas dan time management (manajemen waktu) adalah kunci.

Ibu dua orang anak itu mengatakan setiap hari menentukan prioritasnya.

Baca Juga: Peneliti Unair Ungkap Potensi Stem Cell untuk Obat Covid-19

"Kalau dulu dari awal menikah memang saya sudah bekerja, sudah punya aktivitas, jadi prioritasnya kemudian ada dua, menjalani rumah tangga dan pekerjaan saya. Sekarang sudah punya anak, tambah lagi prioritasnya anak-anak," ujar dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI