“Kinasih Menyusuri Bumi dalam bahasa jawa, Kinasih dapat diartikan menjadi Sang kekasih. yaps Sang kekasih menyusuri bumi, kelak dia yang akan menemani bung Fiersa dan Aqia menjelajahi keindahan negeri ini, “ tulis @Sahrulstaare
“Hai Kinasih. selamat datang ke dunia. btw congrats, bung!” tulis @ikramarki
Postingan Fiersa mengenai foto anaknya tersebut juga mendapat perhatian dari penulis, Boy Candra dan penyanyi Febri Yoga.
“Hai, Kinasih. Selamat datang di bumi, “ balas Boy Candra
“Wah sama-sama ‘Kinasih’. Kenalan duyuu sama Humaira Relung Kinasih ya, dek Kinasih Menyusuri Bumi, “ tulis mantan jebolan Indonesian Idol, Febri.
Hingga saat ini postingan foto anaknya tersebut telah mendapat suka sebanyak lebih dari 102 ribu orang. Tidak hanya itu, yang me-retweet postingan tersebut sebanyak 11.600 dan balasan lebih dari 8.700.
Penulis: Fajar Ramadhan