"Kurasa itu tidak cukup cepat untuk ibuku. Tentu saja, aku tidak pernah melakukan bleaching ke rambut anak-anak," tulis ibu ini marah.
Alih-alih punya warna rambut alami, ibu ini menulis jika warna rambut anaknya sekarang tampak belang-belang biru dan pirang. Selain itu, rambut sang anak juga rusak.

Karena kesal, ibu ini menulis bahwa ia dan sang anak tidak akan hadir di pernikahan. Ia juga bertanya apakah keputusannya tersebut salah.
"Aku memberitahu ibuku kami tidak akan hadir di pernikahannya, yang mana menyebabkan keributan," tutup ibu ini.
Sejak dibagikan, curhatan ibu ini mendapat komentar simpati dari warganet. Banyak yang mendukungnya dan ikut mengkritik si nenek karena telah merusak rambut cucu sendiri.
"Kau tidak salah. Bahkan jika ibumu hanya memotong rambut anakmu, itu salah karena dia tidak meminta izinmu."
"Ibumu bersalah. Dan sekarang dia kesal karena disuruh bertanggung jawab. Maaf soal rambut anakmu, kuharap rambutnya tidak terlalu rusak."
"Bukan hanya bleaching berbahaya, itu juga bukan cara yang tepat untuk menghilangkan warna rambut!" tambah komentar lainnya.
Baca Juga: Rambut Rusak karena Kebanyakan Bleaching, Curhat Wanita Terpaksa Cukur Botak