Di sekitar kawasan Gunung Rinjani, Anda akan menyaksikan keindahan Air Terjun Sendang Gile. Air terjun ini terdiri dari dua tingkatan, pertama dengan ketinggian 60 meter dan tingkat kedua dengan ketinggian 31 meter. Seperti air terjun pada umumnya, pengunjung harus menghadapi medan yang cukup menantang terlebih dahulu. Namun semuanya akan terbayar dengan keindahan alami air terjun yang menyegarkan dan asri.
7. Danau Segara Anak
![Danau Segara Anak di waktu malam dengan bintang-gemintang [Shutterstock].](https://media.suara.com/pictures/original/2018/08/17/53445-stargazing-danau-segara-anak.jpg)
Masih berada di kawasan Gunung Rinjani, Anda dapat mampir di Danau Segara Anak yang selalu membuat rindu kembali. Pemandangan di danau segara anak luar biasa indah dengan Gunung Baru Jari yang mempesona. Di danau ini juga disediakan area camping yang selalu dipadati pengunjung untuk bermalam dan menyaksikan sunrise.
Demikian rekomendasi tempat wisata terbaik di Lombok yang sayang jika Anda lewatkan.
Kontributor : Yulia Kartika Dewi