Mirip Film, Wanita Ini Sewa Bodyguard untuk Melindungi dari Mantan Toksik, Malah Berujung Jatuh Cinta

Selasa, 15 Februari 2022 | 18:21 WIB
Mirip Film, Wanita Ini Sewa Bodyguard untuk Melindungi dari Mantan Toksik, Malah Berujung Jatuh Cinta
Ilustrasi Pasangan Jatuh Cinta (Pixabay/StockSnap)

Suara.com - Jodoh bisa ditemukan lewat cara yang tak terduga. Salah satu contoh adalah kisah cinta wanita yang jatuh hati pada bodyguard sendiri hingga berujung menikah.

Melansir New York Post, kisah cinta wanita tersebut dianggap mirip dengan film The Bodyguard yang rilis tahun 1992 silam dan dibintangi Whitney Houston serta Kevin Costner.

Wanita 35 tahun bernama Elise Stevens tersebut membagikan kisahnya dengan South West News Service. Pada November 2008 silam, Elise kabur dari mantannya yang suka melakukan kekerasan.

Saat itu, Elise kabur bersama putrinya, Gracie. Karena takut dengan si mantan, wanita ini disarankan menyewa bodyguard.

Elise lantas bertemu dengan pekerja konstruksi bernama Derek Stevens yang seumuran dengannya. Saat itu, Elise sepakat membayar USD 100 atau Rp1,4 juta per malam sebagai biaya perlindungan.

"Aku setuju untuk membiarkannya membantuku jika aku bisa membayarnya. Ada sesuatu tentangnya begitu aku melihatnya. Aku merasa tenang terlepas dari apa yang aku lalui," ungkap Elise.

Mirip Film, Kisah Wanita Jatuh Cinta dengan Bodyguard Sendiri (tiktok.com/bigredswife)
Mirip Film, Kisah Wanita Jatuh Cinta dengan Bodyguard Sendiri (tiktok.com/bigredswife)

Tak hanya menjadi bodyguard, Derek juga ikut tinggal bersama Elise dan Gracie. Dalam waktu singkat, ketiganya menjadi dekat.

Bahkan, Elise pun sadar bahwa dirinya jatuh cinta pada Derek meski ia baru saja lepas dari sebuah hubungan toksik.

"Setelah berada di hubungan yang kasar, kau seperti tidak bisa jatuh cinta lagi. Aku tidak pernah mengharapkan bisa mendapatkannya lagi."

Baca Juga: Inilah Alasan Ciuman dengan Pasangan Bisa Membuat Hubungan Semakin Dekat

"Dia (Derek) membuatku merasa aman, nyaman, dan dilindungi," lanjut Elise.

Dalam waktu tiga bulan, Elise menyatakan perasaannya kepada Derek. Namun, Elise ditolak dan sempat memilih untuk pergi.

Untunglah, Derek kembali dua minggu kemudian setelah sadar bahwa dirinya juga tak bisa hidup tanpa Elise dan putrinya.

"Aku mencintainya segera setelah aku melihatnya," ungkap Derek.

Mirip Film, Kisah Wanita Jatuh Cinta dengan Bodyguard Sendiri (tiktok.com/bigredswife)
Mirip Film, Kisah Wanita Jatuh Cinta dengan Bodyguard Sendiri (tiktok.com/bigredswife)

Pasangan ini lantas menikah dalam waktu beberapa hari saja. Keduanya menikah di Maret 2009, tapi sempat kesulitan untuk punya anak.

Penyebabnya, Elise sempat mengalami 11 kali keguguran dalam dua tahun. Hal ini pun membuat Elise mengalami trauma.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI