Kisah hidup yang menyentuh ini juga membawa berkah tersendiri untuk mereka. Sebab beberapa hari lalu, Cui Fangli dan suaminya mendapat donasi sebesar CNY10.000 (setara Rp22,7 juta).
"Ini sangat mengejutkan. Sekarang sudah hampir tidak ada istri yang mau bertahan di samping suaminya yang lumpuh selama lebih dari 3 tahun," tulis seorang warganet yang dibuat terenyuh dengan perjuangan Cui Fangli.