Tak Disangka, Ternyata Ada Cara Elegan Makan Ceker Mercon

Kamis, 23 Juni 2022 | 08:42 WIB
Tak Disangka, Ternyata Ada Cara Elegan Makan Ceker Mercon
Ilustrasi ceker mercon (Pixabay/Anjelie Khan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ceker mercon merupakan salah satu kuliner tradisional Indonesia yang digemari karena rasa pedasnya. Biasanya, ceker mercon akan langsung disantap dengan tangan dan tak ada aturan-aturan yang mengikat saat memakannya.

Siapa sangka, content creator Vindy Lee berbagi cara elegan menyantap ceker mercon. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok vindyleetiktok.

Video tersebut berawal dari pertanyaan warganet. "Kak cara makan ceker biar tetap slay gimana?" tanya warganet tersebut.

Meskipun sangat jarang disajikan untuk fine dining, Vindy tetap mengungkapkan cara makan ceker mercon berkuah yang elegan. Pertama, Anda bisa menggunakan garpu untuk menusuk ceker.

Ia juga menyarankan agar arah jari ceker tak menghadap ke tamu karena tak sopan. Lalu gigit dari jari per jari sedikit demi sedikit lalu baru santap bagian telapak ceker.

Cara elegan makan ceker mercon (TikTok @vindyleetiktok)
Cara elegan makan ceker mercon (TikTok @vindyleetiktok)

Gunakan sendok untuk mengeluarkan tulang ceker dari mulut. Lalu kumpulkan tulang jadi satu di piring.

"Makanan sederhana kita tetap bisa anggunly. Makan ceker mercon dengan cara yang benar agar kuku kita tetap slay," ungkap Vindy di akhir video.

Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

"Aku tim yang makan ceker selalu barbarly," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Cara Elegan Vindy Lee Makan Pecel Lele, Publik Heboh

Warganet lain ikut berkomentar. "Ternyata selama ini aku udah slay makan cekernya," ujar warganet ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI