Suara.com - Mencuci gorden merupakan hal penting yang perlu dilakukan secara berkala. Pasalnya, kain inilah yang menjadi penghalang udara yang masuk ke rumah. Oleh karenanya, pasti ada berbagai debu atau polusi yang menempel pada gorden.
Membersihkan gorden secara berkala juga bisa membuat umur pakai gorden lebih lama. Jika tidak, seratnya mungkin akan cepat rusak sehingga Anda perlu membeli yang baru.
Menurut laman Mr.Timesaver, Anda sebaiknya membersihkan gorden setiap tiga sampai enam bulan sekali. Namun, jika Anda tinggal di tempat yang banyak polusi, bukanlah hal buruk untuk membersihkannya lebih sering.
Dilansir dari laman Good Housekeeping, berikut 5 tips mencuci gorden yang mudah di rumah.

1. Pertama, lepaskan semua pengait dan pemberat pada gorden dan kendurkan pita di bagian heading
Lepas gorden dari penyangganya. Jangan lupa sambil mengibaskannya supaya debu yang menempel hilang. Lakukan hal ini di luar ruangan supaya debu tidak berterbangan di dalam rumah.
2. Berikutnya, rendam gorden dengan air dingin, lalu cuci sesuai dengan jenis kain gorden
Beda kain beda perlakuan. Jika mencuci dengan tangan, pastikan deterjen benar-benar larut sebelum merendam gorden supaya tidak menempel. Selain itu, jangan menggosok gorden terlalu keras kecuali ada noda yang membandel.
Jika gorden Anda terbuat dari beludru, velour, chenille, tapestry, brokat, wol, atau sutera, akan lebih baik untuk membersihkannya dengan cuci kering.
Baca Juga: Ragam Desain Ruang Tamu Klasik Kayu, Bikin Rumah Jadi Lebih Estetik
3. Bilas gorden yang sudah diberi deterjen, lalu peras