Tak hanya baik untuk merawat kulit berjerawat, minyak ini juga sahabatnya kulit berminyak maupun kering serta melawan tanda penuaan. Minyak marula juga membantu menjaga rambut tetap lembut dan sehat.
Eye mask untuk perawatan area mata
Hailey Bieber menganggap hidrasi sebagai hal yang sangat serius. Dia juga menerapkan campuran niacinamide, asam hialuronat, dan minyak marula ke area di bawah matanya. Ini membantu menghilangkan bengkak dan meremajakan kulit sensitif di bawah mata.