Sophia Latjuba Hipnotis JFW 2023, Bikin Takjub Pakai Busana Karya Disabilitas: Model Senior Runway!

Selasa, 01 November 2022 | 19:30 WIB
Sophia Latjuba Hipnotis JFW 2023, Bikin Takjub Pakai Busana Karya Disabilitas: Model Senior Runway!
Sophia Latjuba (Dok: Instagram)

Suara.com - Bukan Sophia Latjuba namanya jika tidak bisa membuat busana yang dikenakannya jadi sorotan. Termasuk saat ia berjalan di runway Jakarta Fashion Week 2023 atau JFW 2023 menggunakan karya Sean Sheila.

Sean Sheila adalah brand fashion lokal asli Indonesia, yang karyanya tampil sebagai brand undangan resmi di Paris Fashion Week 2022 beberapa waktu lalu.

Menariknya lagi, seluruh rancangan brand Sean Sheila adalah handmade atau buatan tangan para perajin disabilitas, yang diajak bekerjasama dengan pasangan desainer Sean Loh dan Sheila Agatha.

Tidak kurang dari 2 item fashion Sean Sheila hasil kolaborasi dengan Make Over dibawakan Sophia Latjuba, terdiri dari dua long dress luxe ready to wear collection, yang tersemat makna women empowerment.

Dress pertama yang dikenakan ibu dua anak ini berupa gaun krem di bawah lutut, tanpa lengan dan karet pinggang menyerupai belt, serta membiarkan kedua sisi pinggang rampingnya terlihat.

Gaun kedua yang dikenakan perempuan berusia lebih dari setengah abad ini, berupa gaun atasan metalik dengan bahu terbuka, hingga pinggangnya terekspos. Untuk bawahan, ia menggunakan rok krem panjang, yang membiarkan kaki dan paha kirinya terekspose.

Aksi perempuan pemeran Sitkom Tetangga Masa Gitu ini, juga semakin menarik dengan tampilan makeup bold dari Make Over yang dikenakan, serta membiarkan rambut panjangnya tergerai.

Sosok Sophia Latjuba juga berhasil menghipnotis runway seperti ajang fashion internasional, karena ia disebut-sebut sebagai model senior. Aksesoris berupa boots hitam yang membuat penampilannya semakin elegan.

"Model senior runway," komentar @indrisukadis.

Baca Juga: Menantu Bocorkan Sophia Latjuba Mau Kawin Lagi!

"Sempurna yang tidak menua," timpal @ichunsaenap.

"Kalau Sophia tidak usah di make over cantiknya udah kebangetan," sambung @dyah7978.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI