Venna Melinda Laporkan Ferry Irawan Gegara KDRT, Komnas Perempuan Ikut Buka Suara

Senin, 09 Januari 2023 | 17:55 WIB
Venna Melinda Laporkan Ferry Irawan Gegara KDRT, Komnas Perempuan Ikut Buka Suara
Venna Melinda dan Ferry Irawan. [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain itu, para korban juga diminta untuk mencari dukungan dari keluarga, teman, atau lembaga pendamping dalam menghadapi kasus KDRT.

“Perempuan yang mengalami kekerasan dalam rumah tangga, hal yang pertama harus diyakinkan bahwa kekerasan yang diterima bukanlah kesalahan korban, tapi pelaku. Selanjutnya, carilah dukungan yang bisa dari keluarga besar, teman atau lembaga pendamping,” ujar Siti.

Korban juga diminta untuk mengumpulkan bukti-bukti untuk melaporkan kasus tersebut. Siti menambahkan, korban juga bisa berkonsultasi dengan lembaga pendamping jika ingin lapor kepolisian.

“Kumpulkan bukti-bukti kekerasan, seperti foto luka-luka, simpan pakaian atau alat untuk melakukan kekerasan, SC percakapan dan amankan dokumen-dokumen pribadi (akta nikah,akta kelahiran, ijazah, dan lain-lain). Berkonsultasi dengan lembaga pendamping untuk mendapatkan penguatan dan pendampingan, termasuk ketika memutuskan melapor ke kepolisian,” pungkas Siti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI