Suara.com - Baru-baru ini, Erina Gudono dan Kaesang Pangarep tampak menghadiri peresmian Taman Pracima Tuin, Pura Mangkunegaran, Solo. Keduanya tampil serasi mengenakan busana formal etnik Indonesia.
Dalam kesempatan tersebut, Erina Gudono tampak anggun dalam balutan kebaya brokat berwarna putih dengan kain batik berwarna merah hati yang senada dengan selendang yang tersampir di bahunya.
Untuk melengkapi tampilannya, finalis Puteri Indonesia 2022 tersebut juga menyanggul rambutnya. Gayanya juga dipermanis dengan kalung, juga anting mutiara yang indah.
Sementara Kaesang Pangarep tampak gagah dengan kemeja batik berlengan panjang dan celana panjang hitam. Keduanya tampak saling menjaga satu sama lain.
Hal tersebut terlihat dalam sebuah video yang diunggah akun TikTok @solo.times. Di mana saat itu, Erina yang didampingi Kaesang tampak mengambil minuman yang disajikan oleh seorang pelayan.
Sementara Kaesang di sebelahnya tampak memegangi tisu sambil bercengkrama dengan seorang rekannya. Tak lama, sang istri memanggil dan membisikinya.
Kaesang pun terlihat langsung menyeka keringat Erina di bagian pipi dan lehernya dengan lembut dan perhatian. Namun, status keduanya yang merupakan anak dan menantu orang nomor satu di Indonesia membuat segala gerak geriknya menjadi perhatian.
Tak heran jika beberapa warganet langsung salah fokus dengan cara Erina minum dalam acara tersebut. Sebab, perempuan 26 tahun ini beberapa kali minum dalam posisi berdiri.
"Tapi minumnya ga duduk dulu mba, sayang sekali," ujar @abyaxxxxxx.
Baca Juga: Terpopuler Lifestyle: Rizky Billar Pamer Parfum Jutaan, Kaesang Masak untuk Erina
"Kalo minum smbil duduk ya," kata @meccxxxxx.