Cara Nia Ramadhani Marahi Anak Sulung Disorot: Kayak Emak-Emak pada Umumnya

Kamis, 01 Juni 2023 | 10:05 WIB
Cara Nia Ramadhani Marahi Anak Sulung Disorot: Kayak Emak-Emak pada Umumnya
Nia Ramadhani dan Mikhayla Zalindra Bakrie [Instagram/@ramadhaniabakrie]

Suara.com - Video Nia Ramadhani memarahi putri sulungnya, Mikhayla Zalindra Bakrie, kembali viral. Akun TikTok mas_13120 baru-baru ini berbagi video dari tayangan Nyonya Boss episode Januari 2021 itu.

Dalam potongan video itu, terlihat Mikhayla masuk ke dalam kamar dan tak mau membukakan pintu untuk ibunya. Nia Ramadhani pun tampak geram dan mulai memarahi anaknya dari depan pintu.

"Dengar nggak? Sekarang dengar atau nggak?" kata Nia Ramadhani dengan tegas setelah sang anak berteriak.

"Apa?" tanya Mikhayla.

"Kalau dengar, buka," jawab Nia Ramadhani. Mikhayla ternyata menolak untuk membukakan pintu.

"Buka. Satu, benar ya. Bohong, mama paling nggak suka kalau misalnya lie (bohong). Bandel boleh, bohong tidak boleh. Cepetan, mama masuk, cepetan," perintah Nia Ramadhani.

Mikhayla ternyata masih tak mau membukakan pintu dan terus menanyakan alasan sang ibu ingin masuk ke dalam.

"Cepetan, now, I wanna talk to you (sekarang, aku mau bicara denganmu)," ujar Nia Ramadhani dengan nada meninggi.

Mikhayla rupanya tak takut dengan amarah ibunya dan tetap tak mau membuka pintu. "Mikha, yang sopan ya," kata Nia Ramadhani sambil menarik pintu.

Baca Juga: Ardi Bakrie Bikin Pantun Kocak Soal Modal Agar Istri Cantik di Depan Nia Ramadhani, Warganet Malah Bahas Lumpur Lapindo

Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video itu.

"Bandel boleh, maksudnya?" komentar seorang warganet.

Warganet lain berkomentar. "Nia kayak emak-emak pada umumnya," ujar warganet ini.

"Ciri khas emak-emak Indonesia adalah belajar ngitung, termasuk aku tentunya," tulis warganet lain di kolom komentar.

Pernikahan Nia Ramadhani dan Ardhie Bakrie hingga kini sudah dikaruniai 3 anak. Nia Ramadhani juga dikenal sebagai sosok ibu yang tegas, namun tetap dekat dengan anak-anaknya seperti layaknya seorang sahabat.

Sementara itu, hingga Rabu (31/5/2023), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI