Soal Privilege Anak Presiden, Kaesang Diroasting Anak Gus Dur: Sekali Masuk Partai Langsung Ketum

Senin, 06 November 2023 | 13:30 WIB
Soal Privilege Anak Presiden, Kaesang Diroasting Anak Gus Dur: Sekali Masuk Partai Langsung Ketum
Inayah Wahid. (YouTube/Kaesang Pangarep by GK Hebat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menanggapi pernyataan Inayah, Kaesang lalu penasaran alasan Inayah tidak tertarik terjun ke dunia politik. Pasalnya, kakak kandung Inayah terjun ke politik. Sementara itu, kakak ipar Inayah juga terjun ke politik dan menjadi kader PSI.

"Kebetulan sih saya nggak pernah harus jadi cawapres atau apa gitu," jawab Inayah yang diduga menyindir Gibran Rakabuming Raka.

Kaesang yang mendengar hal itu hanya membalasnya dengan guyonan lain.

"Nembaknya kecepetan. Minimal wali kota dulu baru jadi cawapres," koreksi Kaesang sambil tertawa.

Cuplikan video saat Inayah me-roasting Kaesang yang diunggah ulang oleh @/mediocrikey melalui akun X itu menuai beragam komentar dari warganet.

"Wah gak nyangka talent anak presiden ke-4," tulis salah seorang warganet.

"Ga bahaya tahhh??," komentar warganet.

"kaesang gabisa nge counter wkwk," ujar warganet.

"langsung diulti di depan mukanya," imbuh warganet lain.

Baca Juga: Jawab Nusron Wahid, PDIP Tegaskan Soekarno dan Megawati Jadi Presiden Melalui Proses Bukan Jalan Pintas

"Rapet bener itu punchlinenya hahaha. Humor gus dur bisa diturunkan ternyata," tambah yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI