Suara.com - Usai putus dari Thariq Halilintar pada Januari 2023 lalu, hingga kini Fuji masih memilih untuk sendiri karena belum menemukan sosok yang tepat. Namun, sepanjang 2023 ini, Fuji sendiri kerap dijodohkan oleh beberapa pria berbeda oleh para penggemarnya.
Saat Fuji terlihat menghabiskan waktu bersama, dirinya selalu dinilai cocok hingga akhirnya dijodohkan. Bahkan, para penggemarnya juga tidak ragu untuk membuat akun shipper Fuji dengan pria yang dijodohkan tersebut.
Tercatat pada 2023, sudah ada beberapa pria yang dijodohkan, tetapi belum menjadi pasangan sesungguhnya. Lantas siapa saja sosok yang dijodohkan para penggemar dengan Fuji? Simak beberapa potretnya berikut.
1. El Rumi
Setelah putus dari Thariq Halilintar, Fuji dijodohkan dengan putra Maia Estianty dan Ahmad Dhani, yakni El Rumi. Perjodohan keduanya bermula saat El Rumi dan Fuji mengikuti sebuah acara bersama. Hal tersebut yang membuat keduanya dinilai lucu dan akhirnya dijodohkan. Namun, Fuji membuat pernyataan kalau dirinya tidak ingin lagi dijodoh-jodohkan.
2. Fadil Jaidi
Nama Fadil Jaidi juga termasuk ke daftar sosok yang dijodoh-jodohkan netizen dengan Fuji. Keduanya dijodohkan karena sering membuat konten bersama. Sebab dinilai cocok, Fuji didoakan berjodoh dengan Fadil Jaidi. Namun, perjodohan ini tidak berlanjut, sementara Fuji dan Fadil Jaidi tetap berteman baik.
3. Austin Alexander
Austin Alexander juga menjadi sosok yang pernah dijodohkan dengan Fuji. Keponakan Diah Permatasari ini dijodohkan dengan Fuji setelah keduanya saling berkenalan di Bali. Namun, perjodohan ini juga kandas karena Austin Alexander diketahui sudah memiliki pasangan.
Baca Juga: Dibongkar sang Ibu, Selera Fashion Gonzalo Al Ghazali Tuai Pujian: Definisi Tampan dan Rendah Hati
4. Athalla Naufal