Selepas lulus SMA, Ahok lanjut berkuliah di Jurusan Teknik Geologi, Fakultas Teknik, Universitas Trisakti. Ahok dinyatakan lulus dan mendapatkan gelar insinyur pada tahun 1990.
Setelah itu Ahok melanjutkan pendidikan ke jenjang pascasarjana, yakni di Sekolah Tinggi Manajemen Prasetya Mulya. Eks Gubernur DKI Jakarta itu mendapat gelar di bidang Manajemen pada tahun 1994.