Nagita Slavina Pakai Tas Setengah Miliar di Spanyol Jadi Sorotan: Kemarin Katanya Lagi Hemat?

Husna Rahmayunita Suara.Com
Jum'at, 23 Februari 2024 | 18:26 WIB
Nagita Slavina Pakai Tas Setengah Miliar di Spanyol Jadi Sorotan: Kemarin Katanya Lagi Hemat?
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (Instagram/raffinagita1717)

Suara.com - Nagita Slavina tengah berada di Spanyol bersama Raffi Ahmad. Penampilan Sultan Andara kembali menuai perbincangan.

Meski dikenal sering memakai tas branded, kali ini tentengan Nagita Slavina jadi bahasan. Sebab, dinilai kontras dengan omongannya belum lama ini.

Mengutip unggahan @fanpage_nagitaslavina, wanita yang karib disapa Gigi itu nampak tengan berjalan di Kota Madrid. Ia terlihat memakai kaos putih dan celana panjang. Tangannya juga membawa cardigan warna gradasi pink abu-abu.

Untuk melengkapi penampilannya, ibu dua anak itu memakai tas hitam. Tas itu adalah Hermes Lindy 26 - Niloticus Crocodile Matte GHW. Tas tersebut dibanderol dengan harga 33,100 USD atau Rp518,6 juta.

Nagita Slavina di Spanyol. (Instagram/@fanpage_nagitaslavina)
Nagita Slavina di Spanyol. (Instagram/@fanpage_nagitaslavina)

Kontan saja outfit Nagita Slavina menuai komentar dari warganet. Ada yang mengungkit omongan Gigi.

"Kemarin bilangnya lagi berhemat, bingung berhematnya Nagita kayak gimana secara tiap hari harga outfitnya bikin jantungan," kata warganet.

"Sepertinya berhemat ala nagita dengan kita beda, mungkin dengan kremes 500jeti itu udah menghemat bagi dia," sambung warganet.

"Dan itu tas udah lama,beli ini sejak habis melahirkan adek," sahut yang lain.

Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Liburan ke Madrid (Instagram)
Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Liburan ke Madrid (Instagram)

Sebelumnya, Gigi terlibat obrolan seru dengan Raffi saat keduanya hendak membuka kado dari Caca Tengker di hari ulang tahun mereka pada 17 Februari 2024 lalu.

Baca Juga: Sama Mewahnya, Adu Tas Hermes Annisa Pohan vs Aliya Rajasa Menantu SBY

Raffi Ahmad berseloroh tak mau membelikan Gigi kado karena mau berhemat. "Kita hemat dulu lah," ujar Raffi dikutip dari YouTube Rans Entertainment.

Gigi lalu menimpali kalau dirinya dan Raffi mau berhemat demi bisa berlibur ke Jepang bersama 35 orang.

"Kita lagi ngirit, kita mau pergi ke Jepang bawa 35 orang, jadi kayaknya mulai tahun sekarang ngirit aja lah, kayaknya kita nanti mau birthday trip aja ke Jepang," kata Gigi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI