Sejak tahun 2022, Aden yang awalnya bertugas di Singapura dipindahtugaskan ke Indonesia untuk memegang jabatan penting sebagai Vice President DP World, sebuah perusahaan logistik besar yang berpusat di Dubai, Uni Emirat Arab. Sebagai salah satu pejabat tinggi di perusahaannya, Aden pun diketahui mendapatkan gaji dengan nilai fantastis.
Melalui situs glassdoor.com, gaji Aden sebagai Vice President diperkirakan mencapai AED 757K atau setara dengan Rp3,2 miliar per tahun. Artinya, Aden bisa mengantongi gaji sebesar Rp267 juta per bulan.
Dari pendapatannya tersebut, Aden pun diketahui memiliki dua buah aset berupa bangunan, yaitu satu buah rumah mewah yang sempat ditempatinya bersama keluarga kecil dan orangtuanya serta satu buah apartemen yang diduga sengaja dibelinya untuk sang selingkuhan, Tisya Erni.
Kasus perselingkuhannya tersebut pun baru diketahui sang istri, Amy BMJ saat Amy ikut dipindahkan dari Singapura ke Jakarta pada November 2022 lalu. Saat itu, Aden memperkenalkan Tisya sebagai asisten pribadinya. Namun, Amy mengaku sudah menaruh curiga dengan Tisya sejak awal pertemuannya.
Kasus perselingkuhan antara Aden dan Tisya pun semakin menjadi-jadi saat Amy akhirnya menemukan isi percakapan mesra antara Aden dan Tisya. Amy pun diusir dari rumah keluarga Aden dan ditempatkan di apartemen yang awalnya dibeli untuk Aden bisa tinggal bersama Tisya. Kini, Amy pun masih terus berjuang demi merebut kembali keempat anaknya yang sudah dipisahkan darinya sejak Januari 2024 lalu.
Kontributor : Dea Nabila