Penampilan Terbaru Muhammad Fardana Jadi Sorotan: Tunangan Ayu Ting Ting Jadi Brewokan!

Dinda Rachmawati Suara.Com
Sabtu, 16 Maret 2024 | 04:25 WIB
Penampilan Terbaru Muhammad Fardana Jadi Sorotan: Tunangan Ayu Ting Ting Jadi Brewokan!
Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardana Akhirnya Go Public. (Instagram/ayutingting92)

Suara.com - Penampilan terbaru Muhammad Fardana yang sedang menjalani tugas diperbatasan Papua menjadi sorotan netizen. Dalam video yang beredar, tunangan pedangdut Ayu Ting Ting tersebut terlihat tampil dengan brewok dan kumis. 

Video yang diposting akun TikTok @auliahanun3 itu memperlihatkan Muhammad Fardana dan rekan satu pasukannya tengah menyanyikan yel-yel dengan penuh semangat, lengkap dengan gerakannya.

Di sana terlihat jelas sosok Muhammad Fardana yang tadinya terlihat putih bersih, mendadak tak terurus dengan brewok dan kumis. Seragam TNI yang dikenakannya pun tampak penuh lumpur.

Penampilan Terbaru Muhammad Fardana yang Sedang Bertugas di Perbatasan Papua (TikTok)
Penampilan Terbaru Muhammad Fardana yang Sedang Bertugas di Perbatasan Papua (TikTok)

Meski begitu, Muhammad Fardana dan prajurit lainnya terlihat begitu energik saat menyanyikan yel-yel tersebut. Lucunya berbagai komentar ditinggalkan netizen memberi tanggapan atas penampilan terbaru Muhammad Fardana. 

Ada yang tak percaya jika itu merupakan tunangan Ayu Ting Ting yang awalnya disebut-sebut mirip Oppa Korea, namun adapula yang memujinya karena breweok dan kumis yang menghiasi wajah Muhammad Fardhana membuatnya semakin macho. 

"Mas dana waloupun ada brewok nya tetap ganteng semangat," kata @herxxxx.

"Kayaknya bukan mas dana deh," ucap @nazrxxxxx.

"Kelamaan ditempat hutan latihan jadinya pada gondrong, padahal pas awal berangkat mereka pada botak sekarang udh pada gondrong," ungkap @2i0xxxx.

"Mas Dhana masi tetap ganteng ko walaupun berewokan," tambah @sanxxxx

Baca Juga: Tak Larang Ayu Ting Ting Jadi Artis, Sifat Asli Muhammad Fardana Pernah Dibongkar Orang Terdekat

Seperti diketahui, usai bertunangan pada 4 Februari 2024 lalu, Ayu Ting Ting langsung ditinggal bertugas oleh Muhammad Fardana.

Kesatuan Muhammad Fardana di Batalyon Infanteri Raider 509/Balawara Yudha di bawah komando Brigif 9/2/Daraka Yudha, Kostrad yang bermarkas di Jember, Jawa Timur diberi tugas untuk memperkuat pengamanan di perbatasan Papua (RI) dan Papua Nugini (PNG). 

Sebanyak 450 prajurit Batalyon Infanteri Raider 509/Balawara Yudha juga menjalani tugas tersebut. Upacara pemberangkatan digelar Kamis (14/2/2024).

Disebutkan Muhammad Fardana ditugaskan untuk menjaga perbatasan Papua selama 366 hari atau setahun lamanya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI