Adu Hebat Ahmad Sahroni vs Ida Fauziyah, Sama-sama Dijagokan Partainya Maju Pilgub DKI

Rabu, 20 Maret 2024 | 12:42 WIB
Adu Hebat Ahmad Sahroni vs Ida Fauziyah, Sama-sama Dijagokan Partainya Maju Pilgub DKI
Kolase Ahmad Sahroni dan Ida Fauziyah [instagram/@ahmadsahroni; Dok. Kemenaker]

Suara.com - Kehadiran Ida Fauziyah dan Ahmad Sahroni sama-sama membuat kontestasi Pemilihan Gubernur atau Pilgub DKI Jakarta semakin panas.

Kedua politisi tersebut masing-masing dijagokan oleh partainya untuk memperebutkan kursi Gubernur DKI Jakarta yang sebelumnya ditinggalkan oleh sosok Anies Baswedan.

Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah kini telah mendapat lampu hijau dari partainya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk unjuk gigi di Pilgub DKI Jakarta mendatang.

Sementara, sosok Ahmad Sahroni yang kini duduk di parlemen telah diberi mandat untuk memenangkan Pilgub DKI Jakarta demi nama besar partainya.

Lantas, seberapa hebat kedua kandidat kuat Calon Gubernur DKI Jakarta itu?

Karier Ahmad Sahroni

Ketua Pelaksana Formula E Jakarta Ahmad Sahroni saat ditemui awak media di kawasan Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu (1/5/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Ketua Pelaksana Formula E Jakarta Ahmad Sahroni saat ditemui awak media di kawasan Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu (1/5/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Pria kelahiran Tanjung Priok, Jakarta ini punya segudang modal untuk memperebutkan suara di Ibu Kota.

Ia merupakan orang kepercayaan Anies Baswedan dan diberi mandat untuk mengurus Formula E kala Anies masih menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Sahroni juga merupakan salah satu tokoh besar di NasDem dan pernah menjabat sebagai Bendahara dan kemudian Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) DKI Jakarta.

Selain itu, Sahroni terbukti berhasil memenangkan suara masyarakat Ibu Kota kala ia berlaga di Pemilu 2014 dan 2019 lalu dan menjadi anggota DPR RI selama dua masa jabatan.

Baca Juga: Status Ratu Wulla Caleg NasDem yang Mundur Belum Diputuskan KPU, Ini Penjelasan Hasyim Asy'ari

Ahmad Sahroni juga kini menyandang jabatan Wakil Ketua Komisi III DPR RI periode 2019–2024.

Kala duduk di parlemen, Sahroni merupakan salah satu tokoh yang mendukung Undang-Undang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (UU TPKS).

Karier Ida Fauziyah

Menaker, Ida Fauziyah. (Dok: Kemnaker)
Menaker, Ida Fauziyah. (Dok: Kemnaker)

Ida Fauziyah juga tak mau kalah dengan Ahmad Sahroni soal pertumbuhan karier.

Adapun sebelum Ida Fauziyah terjun ke politik, ia merupakan aktivis mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Jawa Timur.

Akhirnya, Ida Fauziyah terjun ke politik dan bergabung dengan partai PKB. Sebagai anggota PKB, Ida Fauziyah juga merupakan seorang nahdliyin alias warga Nahdlatul Ulama atau NU.

Ida aktif di NU sebagai Ketua Muslimat dan Wakil Ketua LSM NU (Lembaga Sosial Mabarot NU) Jawa Timur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI