Pasang Surut Karier Bharada E, Sopir Jadi Anggota Polri Kini Sandang Status Mantan Napi

Jum'at, 19 April 2024 | 15:55 WIB
Pasang Surut Karier Bharada E, Sopir Jadi Anggota Polri Kini Sandang Status Mantan Napi
Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu atau Bharada E (tengah) saat tiba di Kantor Komnas HAM, Jakarta Pusat, Selasa (26/7/2022). [Suara.com/Alfian Winsnto]

Suara.com - Bharada Richard Eliezer alias Bharada E kembali menjadi perhatian usai dikabarkan bakal segera menimah. Bharada E akhirnya bebas bersyarat usai menjalani hukuman 1 tahun 6 bulan dengan kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua Hutabarat atau Brigadir J. 

Bharada E sendiri menjadi anggota Polri paling junior di kasus tersebut, ia pun mengalami karier pasang surut. Seperti apa perjalanan kariernya?

Sebelum tergabung dengan Polri, Bharada E pernah menjadi sopir sebuah hotel di kota tempat tinggalnya, Manado. Ia juga berkali-kali gagal ketika mengikuti ujian masuk kepolisian.

Hal itu diungkapnya saat membacakan pleidoi atau nota pembelaan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (25/1/2023).

"Setelah menjalani empat kali tes Bintara dan terakhir Tamtama dari tahun 2016 hingga 2019, selama 4 tahun saya juga bekerja sebagai sopir di sebuah hotel di Manado untuk membantu orang tua saya," kata Bharada E saat itu.

Terdakwa kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua Hutabarat, Richard Eliezer alias Bharada E.  [ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan]
Terdakwa kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua Hutabarat, Richard Eliezer alias Bharada E. [ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan]

Bharada E juga sempat membantu sang ayah yang juga sopir sebuah perusahaan. Ia membantu untuk angkat-angkat barang. 

Pada awal karier, Bharada E tercatat dua kali menjadi tim Bawah Kendali Operasi (BKO) selama bertugas di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok. 

Bharada E pernah ditugaskan sebagai BKO Brimob Nusantara di Papua hingga menjadi anggota Satgas Tinombala di Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng).

Hingga pada 30 November 2021, ia ditunjuk sebagai sopir Ferdy Sambo. Baru lima bulan jadi bawahan Sambo, Bharada E malah ikut terseret kasus pembunuhan Brigadir J. 

Baca Juga: Sebelum Putuskan Menikah, Bharada E dan Ling Ling Sempat Bertengkar Gara-gara Ini

Usai terlibat kasus pembunuhan, Bharada E terancam dipecat dari kepolisian. Namun sidang putusan Komisi Kode Etik Polri (KKEP) menyatakan tidak akan memecat Bharada E dari Polri.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI