Influencer Atta Ul Karim Bertemu dengan 'Kadin' Faisalabad, Bahas Apa?

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Minggu, 21 April 2024 | 09:05 WIB
Influencer Atta Ul Karim Bertemu dengan 'Kadin' Faisalabad, Bahas Apa?
Atta Ul Karim. (Dok. Istimewa)

Suara.com - Influencer asal Pakistan yang sudah menjadi warga negara Indonesia sekaligus ketua umum perkumpulan International Creatives Exchange (ICE), Atta Ul Karim menemui President Faisalabad Chamber of Commerce & Industry (FCCI), Dr. Khurram Tariq di salah satu restoran di kota Faisalabad pada Senin malam (8/4).

Pertemuan ini adalah pertemuan pertama bagi keduanya dan sepertinya akan menjadi awal dari pertemuan yang berbuntut panjang.

Hal itu dikarenakan saat mereka bertemu, banyak yang dibicarakan dalam rangka menjalankan kerjasama diantara keduanya. Diketahui FCCI yang ada di Pakistan itu tak bedanya seperti Kadin (Kamar Dagang dan Industri Indonesia) yang ada di Indonesia.

"Indonesia memang menjadi negara yang saya incar sejak lama untuk berkolaborasi," terang Khurram.

"Seiring bersambut keinginan saya, akhirnya dipertemukan dengan orang yang tepat yang ada di Indonesia," Khurram sambil menunjuk dan memeluk Atta.

Atta Ul Karim. (Dok. Istimewa)
Atta Ul Karim. (Dok. Istimewa)

Faisalabad merupakan kota ketiga terbesar di Pakistan setelah Karachi dan Lahore. Jaraknya sekitar 300 kilometer dari ibukota Pakistan, Islamabad.

Atta yang baru didapuk menjadi ketua umum ICE juga menginginkan tidak hanya ibukota Islamabad yang menjadi tujuan untuk dieksplorasi.

"Kita ingin warga Indonesia bisa mengenal Pakistan seutuhnya, tidak hanya mengenal Islamabad sebagai ibukota Pakistan." Terang Atta.

"Pakistan itu luas, ada juga yang menarik disini, yaitu kota Faisalabad yang terkenal dengan clock towernya." Ucapnya.

Baca Juga: Daftar Artis dan Influencer yang Datang Peresmian Graha Akmil: Raffi Ahmad sampai Rachel Vennya

Khurram menyambut baik maksud dan tujuan dari ICE dalam rangka meningkatkan wisata Pakistan untuk warga negara Indonesia dan juga sebaliknya, meningkatkan wisata Indonesia kepada warga Pakistan.

"Selagi Faisalabad yang akan dipromosikan, saya siap membantu dalam rangka program mendatangkan influencer atau youtuber dari Indonesia ke sini." Tutur Khurram.

Secara kebetulan, ternyata dalam waktu dekat, Khurram juga akan ke Indonesia dalam rangka pameran yang berkaitan dengan Teknologi Informasi.

"Bantu promosikan kepada warga Indonesia, dalam waktu dekat, kami akan mengadakan pameran IT di Jakarta." Katanya di penghujung pertemuan.

"Tentu akan kami bantu dengan senang hati." Jawab Atta.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI