Sayang Anak, Beda Julukan Raul Lemos untuk Dillah Daesslow dan Amora Lemos

Husna Rahmayunita Suara.Com
Rabu, 24 Juli 2024 | 07:59 WIB
Sayang Anak, Beda Julukan Raul Lemos untuk Dillah Daesslow dan Amora Lemos
Potret putra sambung Kris Dayanti Dillah Daesslow. [Instagram/@krisdayantilemos]

Suara.com - Raul Lemos menjuluki dua anaknya Dillah Daesslow dan Amora Lemos dengan sebutan unik. Suami Kris Dayanti itu membagikan foto kedua anaknya dan mengungkap julukan tersebut.

Selama ini, Raul Lemos memang kerap menunjukkan momen hangatnya bersama keluarga dan anak-anak. Pengusaha asal Timor Leste itu tak membeda-bedakan kasih sayang kepada buah hatinya meski tak tinggal bersama.

Seperti diketahui, Dillah Daesslow merupakan anak Raul Lemos dari pernikahannya dengan Sechah Sagran. Dillah tinggal dan sekolah di Portugal, terpisah dari sang ayah.

Sementara itu, Amora Lemos adalah buah hati Raul Lemos dari pernikahan keduanya dengan penyanyi Kris Dayanti. Meski berbeda ibu, Dillah dan Amora tampak dekat. Bahkan mereka sempat berlibur bersama di Bali baru-baru ini.

Raul Lemos pun memperlihatkan fotonya bersama Dillah Daesslow di Instagram. Lewat caption, dia menerangkan tengah menginterogasi sang putra yang tengah pulang kampung.

Raul Lemos bagikan foto Dillah Daesslow dan Amora Lemos. [Instagram/@raullemos06]
Raul Lemos bagikan foto Dillah Daesslow dan Amora Lemos. [Instagram/@raullemos06]

Menariknya, Raul Lemos menyebut putranya itu seperti tiang listrik karena memiliki postur tinggi.

"Anak lanang yang tinggi kayak tiang listrik. Lagi investigasi nilainya bagus gak, udah punya pacar belum di Portugal dan apalagi dan apalagi ya," tulisnya sebagai caption seperti dikutip Rabu (24/7/2024).

Potret Dillah Daesslow bersama Amora dan Kellen Lemos. [Instagram/@krisdayantilemos]
Potret Dillah Daesslow bersama Amora dan Kellen Lemos. [Instagram/@krisdayantilemos]

Tak berselang lama, Raul Lemos giliran mengunggah foto Amora Lemos yang difoto dengan riasan wajah. Menurut Raul, Amora cantik mirip boneka.

"Kalau ini bonekanya daddy. Thank you uncle @/dhirmanputra," tulisnya sambil memention akun sang makeup artist yang merias Amora.

Baca Juga: Foto Bareng Dillah Daesslow Sang Kakak Sambung, Paras Amora Lemos Tuai Pujian

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI