Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Punya Anak Kembar Tahun 2025? Begini Ramalan Hard Gumay

Riki Chandra Suara.Com
Sabtu, 10 Agustus 2024 | 12:30 WIB
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Punya Anak Kembar Tahun 2025? Begini Ramalan Hard Gumay
Kolase Hard Gumay, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. [Dok.Istimewa]

Suara.com - Peramal Hard Gumay mengungkapkan penerawangan mengejutkan terkait rumah tangga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. Dia menyebut kehidupan Atta dan Aurel penuh harapan di masa depan.

Hard Gumay menyebut aura Atta dan Aurel memiliki kecocokan sebagai pasangan suami istri. Atas dasar itu, ia optimis Atta-Aurel akan langgeng hingga akhir hayat.

"Ada kecocokan aura di antara pasangan ini. Saya melihat, InsyaAllah mereka berjodoh sampai akhir hayat, sehat, dan berumur panjang," kata Hard Gumay dalam sebuah unggahan di akun Instagram @lambe_danu pada Kamis (8/8/2024).

Hard Gumay juga memprediksi adanya kebahagiaan besar yang akan datang pada 2025. Ia menyebutkan bahwa keluarga Atta dan Aurel akan mendapat rezeki berupa kehadiran anak laki-laki. Namun, bukan hanya satu, Hard Gumay melihat akan ada dua bayi laki-laki yang akan lahir di tahun tersebut.

"Saya melihat ada rezeki besar di 2025. Bukan hanya satu, tapi malah dua bayi laki-laki, InsyaAllah amin," ungkapnya.

Menanggapi hal tersebut, Aurel Hermansyah dengan antusias menyetujui ramalan tersebut. "Iya amin banget, aku mau," kata Aurel.

Sebelumnya, pasangan ini memang pernah menyatakan keinginannya untuk memiliki empat hingga lima orang anak.

Untuk diketahui, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah menikah pada 3 April 2021. Hingga saat ini, mereka telah dikaruniai dua anak, Ameena yang lahir pada 2022 dan Azzura yang lahir pada 2023.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI