Komedi Pinggir Jurang Andika Pratama Sindir Pemerintah Bikin Deg-degan: Pemimpin Kita Tuh Aneh

Farah Nabilla Suara.Com
Jum'at, 13 September 2024 | 16:27 WIB
Komedi Pinggir Jurang Andika Pratama Sindir Pemerintah Bikin Deg-degan: Pemimpin Kita Tuh Aneh
Cuplikan komedi di Lapor Pak!. [Tangkapan Layar]

Suara.com - Para komedian di acara Lapor Pak tengah jadi perbincangan lantaran gaya komedinya yang dinilai sudah bukan lagi di pinggir jurang, namun sudah masuk jurang.

Hal ini terlihat dari salah satu episode terbarunya yang menampilkan sketsa Andika Pratama, Surya Insomnia dan Wendy Cagur yang berbincang menyindir pemerintah sekarang.

Acara komedi yang berkonsep di sebuah kantor polisi ini menampilkan momen saat tiga aktor itu sedang memperbincangkan 'pemimpin' mereka.

"Ngerasain nggak sih belakangan pemimpin kita tuh aneh," keluh Andika Pratama kepada Surya.

"Kenapa?" tanya Surya.

"Tiba-tiba kabinet diubah lah," kata Andika membuat kaget rekan-rekannya.

Tak mau menghindar dari topik pembicaraan itu, Surya Insomnia lalu melanjutkan isu yang sedang hangat dibicarakan.

Andhika Pratama dan Kiky Saputri di program Lapor Pak (Instagram/@andhiiikapratama)
Andhika Pratama dan Kiky Saputri di program Lapor Pak (Instagram/@andhiiikapratama)

"Ah, kabinet diubah mah itu pasti titipan, men," timpal Surya Insomnia.

"Masa? Siapa yang nyuruh dia?" tanya Andika Pratama.

Baca Juga: Sindiran Menohok Andhika Pratama Buat Kiky Saputri Bikin Ernest Prakasa Ngakak

"Dari pusat," jawab Surya singkat.

"Oh.." respons Andika. "Udah gitu yang aneh masa anaknya masih muda disiapin jadi calon pemimpin, kan?" istri Ussy Sulistiowaty itu memperpanas suasana.

"Nggak tiba-tiba jadi ketua dong," imbuh Surya meriuhkan penonton.

Wendy Cagur yang tampak celingukan karena takut topik tersebut akan bermasalah memotong pembicaraan mereka.

"Mas Aiman, saya nih," celetuknya bercanda dengan membawa presenter berita Aiman Witjaksono.

"Kok Aiman? Orang kita lagi ngomongin komandan (Andre)," Andika buru-buru memperbaiki keadaan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI