Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat

Ruth Meliana Suara.Com
Minggu, 10 November 2024 | 11:55 WIB
Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
Ahmad Dhani dan Mulan Jameela menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029 (Instagram/ahmaddhaniofficial/mulanjameela1)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ahmad Dhani dan Mulan Jameela sama-sama menjadi anggota DPR RI. Pasangan suami istri ini telah melaporkan harta kekayaan mereka secara terpisah ke Komisi Pemberantas Korupsi (KPK).

Laporan harta kekayaan penyelenggara negara atau LHKPN keduanya memiliki perbedaan signifikan. Bahkan, harta mereka berbeda 10 kali lipat. Lantas, siapa yang hartanya paling banyak?

Harta kekayaan Mulan Jameela versi LHKPN

Mulan Jameela menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029 (Instagram/mulanjameela1)
Mulan Jameela menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029 (Instagram/mulanjameela1)

Berdasarkan LHKPN 2024, Mulan Jameela memiliki total harta kekayaan sebesar Rp18 miliar. Harta kekayaan terbesarnya berupa tanah dan bangunan yang mencapai Rp15.950.000.000 atau Rp15 miliar. Ia memiliki dua rumah yang terletak di Jakarta Selatan.

Harta terbesar kedua milik ibu sambung Al, El, dan Dul, ini berupa kas dan setara kas. Ia memiliki kas dan setara kas sebesar Rp1.454.841.010 atau Rp1,4 miliar.

Harta terakhir Mulan berupa alat transportasi dan mesin. Ia memiliki dua mobil, yaitu Toyota Alphard senilai Rp700 juta dan Toyota Sienta-V CVT seharga Rp160 juta.

Mulan juga memiliki sebuah motor Yamaha senilai Rp15,5 juta. Maka, total harta kekayaannya dari kendaraan adalah Rp875.500.000 atau Rp875 juta).

Anggota DPR RI dua periode ini juga tidak memiliki hutang. Total harta kekayaan bersih istri Ahmad Dhani ini adalah Rp18.280.341.010.

Harta kekayaan Ahmad Dhani versi LHKPN

Baca Juga: Ketulusan Dul Jaelani ke Safeea Terlihat Jelas di Video Ini, Mulan Jameela Senang Banget

Ahmad Dhani menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029 (Instagram/ahmaddhaniofficial)
Ahmad Dhani menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029 (Instagram/ahmaddhaniofficial)

Sementara itu, harta kekayaan Ahmad Dhani 10 kali lipat lebih banyak dari istrinya. Ia mencatatkan total kekayaan sebesar Rp190 miliar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI