Suara.com - PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) secara konsisten menawarkan berbagai program scholarship dan fellowship untuk individu-individu berbakat dari seluruh dunia. Program-program ini dirancang untuk mengembangkan kapasitas kepemimpinan, memperluas pengetahuan, dan mendorong kontribusi aktif dalam mengatasi tantangan global.
Berbeda dengan scholarship yang fokus untuk membantu membiayai pendidikan formal, seperti sarjana, magister, atau doktor, beasiswa fellowship diberikan kepada individu yang sudah memiliki gelar sarjana atau pascasarjana untuk mendukung penelitian, pelatihan, atau proyek khusus. Tujuan dari beasiswa fellowship ini adalah memungkinkan individu untuk mengembangkan keahlian profesional, melakukan penelitian independen, atau berkontribusi pada bidang tertentu.
Tertarik untuk mendaftar? Berikut beberapa beasiswa fellowship yang disediakan PBB yang bisa kamu coba:
1. UNU-WIDER Visiting PhD Fellowship
Secara umum, syarat yang diberikan oleh beasiswa ini adalah kamu merupakan mahasiswa PhD, kemudian dapat melakukan penelitian tentang developing economies, dan harus lancar berbahasa Inggris dalam konteks tertulis dan berbicara.
Benefitnya sendiri adalah biaya perjalanan, asuransi kesehatan, hingga tunjangan bulanan sebesar EaUR 2,050 . Beasiswa ini dibuka setiap bulan Maret dan September, untuk penelitian selama tiga bulan di Finlandia.
2. L’Oreal-UNESCO For Women in Science Fellowship
Untuk syarat umum yang diberikan adalah:
- Perempuan ilmuwan yang telah bekerja di bidang-bidang life science dan non-life science
- Memiliki gelar S3 atau PhD atau sedang menjalankan pendidikan tersebut
- Berusia maksimal 40 tahun
Benefit yang didapatkan adalah dana riset sebesar Rp100,000,000. Namun dana ini dapat berbeda-beda setiap tahunnya, tergantung pada perubahan yang terjadi. Tenggat waktu pendaftarannya sendiri ada di bulan September.
Baca Juga: Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
3. IAEA Marie Sklodowska-Curie Fellowship Programme