Menguak Masa Lalu Immanuel Ebenezer, Si Tukang Tawuran yang Lantang Sebut Jhon LBF Preman

Wakos Reza Gautama Suara.Com
Jum'at, 13 Desember 2024 | 15:11 WIB
Menguak Masa Lalu Immanuel Ebenezer, Si Tukang Tawuran yang Lantang Sebut Jhon LBF Preman
Masa lalu Immanuel Ebenezer. [Youtube Catatan Jurnalis Sukriansyah]

Suara.com - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan memberi dukungan terhadap Septia Dwi Pertiwi, yang dikriminalisasi mantan bosnya, pengusaha, Jhon LBF.

Dalam video yang beredar, pria yang akrab disapa Noel ini tampak menemui Septia Dwi Pertiwi usai persidangan kasus UU ITE.

Noel lalu bertanya siapa orang yang melaporkan Septia dalam kasus UU ITE. Septia menjawab orangnya adalah Jhon LBF.

"Yang kaya preman itu kan?" ujar Noel yang dijawab rekan-rekan Septia iya yang bertato. "Ga laku sama saya," tegas Wamenaker. 

Noel lalu meminta stafnya untuk membantu mendampingi Septia. Ia juga meminta Septia untuk melapor pada dirinya jika mengalami intimidasi. 

Masa Lalu Immanuel Ebenezer

Immanuel Ebenezer Gerungan atau biasa dipanggil Noel adalah pria kelahiran 22 Juli 1975 di Riau. Walau lahir di Riau, Noel menghabiskan masa kecilnya di daerah Salemba, Jakarta.

Semasa sekolah di Sekolah Teknik Menengah (STM) Poncol, Noel mengaku banyak menghabiskan waktunya untuk tawuran di jalan. 

"Masa kecilnya sekolah di Jakarta. Kerjaannya itu pagi, siang, sore, malem, tawuran. Berantem terus," ujar Noel dikutip dari Youtube Catatan Jurnalis Sukriansyah. 

Baca Juga: Profil Lengkap IPB University: Jurusan, Akreditasi, Ranking dan Biaya Kuliah

Dari STM Poncol, Noel pindah sekolah ke SMA Pembangunan Nusantara di daerah Condet. Menurut dia, tempatnya sekolah itu terkenal bebas. 

"Itu dulu SMA paling bebas. Itu sekolah dulu, rambut saya gondrong, terkenal bandel," ucapnya.

Begitu memasuki masa kuliah di Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Jakarta, sikap Noel berubah. Ia tak lagi suka kekerasan. 

Maka hal pertama yang dilakukannya adalah mendamaikan dua kubu pelajar yang sering terlibat tawuran yaitu antara kelompok anak kereta (anker) dengan nonanker.

Noel lalu mengorganisir para pelajar dengan membuat wadah bernama solidaritas pemuda pelajar Jakarta. Noel mengarahkan para pelajar itu melawan Orde Baru.

"Waktu itu melawan Suharto. Kalau melihat sejarah, pertama yang turun ke jalan itu bukan mahasiswa tapi anak SMA," ujarnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI